Sabtu, 28 Mei 2022

MD GPdI Sulut Tetapkan dan Lantik, Pdt Maxi Pinatik Sebagai Gembala GPdI Victory Pindolili

SHARE


BOLMONG, CARIKABAR.ID
- Majelis Daerah (MD) Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Sulawesi Utara melaksanakan acara pelantikan dan penetapan Sdr.Pdt. Maxi Pinatik, STh, MPdk sebagai gembala sidang GPdI Victory Pindolili. Wilayah 99 Lolak. Bolaang Mongondow, Sabtu (28/05/2022).


Acara tersebut diawali dengan ibadah dengan pelayanan khotbah oleh Wakil Ketua MD GPdI Sulut, Pdt.Dr. Wempi Kumendong, SH, MH, MTh yang bacaan Alkitab dalam 2 Timotius  1 ayat 7-8, Allah tidak memberikan roh ketakutan tapi roh yang membangkitkan ketuatan untuk bersaksi.


"Panggilan dalam pelayanan itu bukan karena kuat dan hebatnya manusia tetapi karena Tuhan, sebab fokus pelayanan dalam penggembalaan adalah jemaat, sehingga dalam keadaan apapun kita akan mampu hadapi karena campur tangan Tuhan Yesus," kata Pdt Kumendong yang juga menjabat Sekretaris MP GPdI.



Selanjutnya, Sekretaris MD GPdI Sulut, Pdt. Drs Hanny Kolondam, STh menjelaskan, SK Penetapan dan Pelantikan Gembala GPdI Victory Pindolili dibacakan berdasarkan hasil Rapat Pleno MD GPdI Sulut tanggal 23/05/2022 di Moeder's Tondano.


"Atas nama seluruh Ketua MD Pdt Yvonne Indria Awuy Lantu dan seluruh jajarannya mengucapkan banyak selamat dan diharapkan kepada gembala yang telah di lantik untuk segerah melaksanakan tugas sebagaimana mustinya," ucap Pdt Kolondam yang juga sebagai Gembala GPdI Bethlehem Raanan Baru.


Sementara itu didepan mimbar dalam ruangan gereja GPdI Victory Pindolili,Pdt Maxi Pinatik sebagai gembala yang baru dilantik mengungkapkan syukur kepada Tuhan Yesus sebagai kepala gereja lewat MD GPdI Sulut mempercayakan saya melayani sebagai gembala sidang.


"Tentunya dengan kepercayaan yang telah diberikan ini saya pribadi bersama keluarga akan menjalankan tugas pelayan ini dengan penuh tanggung jawab bersama-sama dengan semua jemaat dan akan bekerjasama dengan pemerintah dan masyarakat setempat," terang Pdt Maxi.


Hadir dalam acara ini, Ketua, Sekretaris dan Bendahara MW 99 Lolak masing-masing,Refly Moonik, Pdt Jefry Pangkey, Pdt Olga Tumewu Kesek  dan Pdt Melki Soputan, Pdt Frans Asso Tatulus,  Pengurus DPP dan DPD Panji Rajawali Indonesia (PRI), Pelayanan pelayanan GPdI Hermon Tumpaan dan undangan lainnya.

(MiddleOn)


SHARE

Author: verified_user

0 $type={blogger}: