MANADO, CARIKABAR.ID - Komisi Daerah Pelayanan Penginjilan Pantekosta (KDP3) GPdI Sulawesi Utara, menghadiri undangan Panitia Pelaksana Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Pelayanan Wanita Pantekosta (Pelwap) Sulawesi Utara dihadiri Ketua KDP3 Sulut, Pdt Oyke Woran, STh.
Kepad Media @carikabar.id, Ketua KDP3 Sulut Pdt Oyke Woran mengatakan, sangat berterima kasih kepada Tim kerja Rakerda Pelwap Sulut yangbtelah mengundan KDP3 dalam acar pembukaan Rakerda Pelwap di Sutan Raja Hotel Minahas Utara. Selasa (07/03/2023) sore.
"Tentunya kami menyampaikan terima kasih atas undangannya juga berharap semua acar, selama tiga hari dapat berlangsung dengan baik," kata Pdt Oi sapaan akrapnya.
Lanjut, Pdt Oyke di dampingi pengurus KDP3 masing-masing Pdt. Jane Marthen Polii dan Pdt Paulus Wotulu menjelaskan, kehadiran kami di Rakerda Pelwap sebagai bentukdukungan dan apresiasi kepada KD Pelwap Sulut.
"Ini hal yang sepatutnya di dukung, kan ini rumah besar kita GPdI tentunya juga semua untuk kemuliaan Tuhan Yesus kepala gereja agung sebagai sentral dari pengabdian kita dalam pelayanan." sebut Pdt Oyke yang juga Gembala sidan GPdI Parakletos Kakenturan Modoinding.
Dalam acara ibadah pembukaan Rakerda Pelwap tersebut, Ketua Tim Kerja menyampaikan terima kasih kepada semua Komisi Daerah (KD) yang telah hadir memenuhi undangan.
"Kami sampaikan terimah kasih buat kehadiran semua komisi daerah yang telah meluangkan waktu datang dalam acara pembukaan kegiatan Rakerda, pasti Tuhan Yesus memberkati." tutur Pdt Della Awuy bersama Sekretaris Pdt Tineke Sumayku Senduk.
*Mid'On*
0 $type={blogger}: