Kamis, 06 Maret 2025

DPD API Sulut Gelar Rapat Perdana 2025 dalam Rangka Evaluasi dan Penetapan Program Kerja

SHARE


MANADO, CARIKABAR. ID
- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Asosiasi Pendeta Indonesia (API) melaksanakan kegiatan Rapat Perdana Awal tahun 2025, dalam rangka Evaluasi dan rencana program kerja, yang dilaksanakan di GMIM Petra Paniki Bawah, Kecamatan Mapanget, Kota Manado, Kamis (06/03/2025). 



Acara diawali ibadah, pujian dan penyembahan serta pembacaan Firman Tuhan, yang di pandu Pdt Stevie Pemikiran dan pembacaan Alkitab oleh Pdt Harry Polii dalam Filipi 2 ayat 1-5.




Ketua DPD API Sulawesi Utara, Pdt Dr Roberth Longkutoy, MA, M. Th, M. Pd mengatakan kegiatan ini dalam rangka evaluasi dan penetapan program kerja tahun 2025.



"Saya berharap dengan adanya pertemuan ini, dapat di jadikan momentum silaturahmi sesama pengurus dan mempertanggungjawabkan program yang telah dilakukan du tahun 2024. Disini juga kita mempertegas kinerja pengurus yang aktif dan yang tidak lagi aktif, " kata Pdt Longkutoy. 




Menurut Pdt Longkutoy, kelancaran dan keberhasilan organisasi sangat ditentukan kerjasama yang baik dari semua personil kepengurusan, baik tingkat DPD maupun DPC. 



"Jadi, bagi pengurus DPD dan DPC API yang tidak  aktif lagi, maka langka yang harus diambil adalah dilakukan tindakan pergantian pengurus. Tentunya tindakan pergantian pengurus berdasarkan ketentuan dan peraturan yang berlaku, " ucap Pdt Longkutoy yang juga menjabat Ketua MP GPdI. 



Pada acara ini pula dilakukan pelantikan pengurus DPD di beberapa bidang yang terjadi kekosongan. 



Hadir pada acara ini, Sekretaris DPD API Sulawesi Utara Pdt Agus Rantung, M. Teol, Bendahara Pdt Sandra Rotinsulu, Ketua DPC API Manado Pdt Stevie Pemikiran, dan pengurus DPC Kabupaten, Kota Lainnya. 



*Middle*

SHARE

Author: verified_user

0 $type={blogger}: