Kamis, 21 April 2022

Gelar doa bersama, DPD API Sulut Gunakan Aplikasi Via Zoom Meeting

Gelar doa bersama, DPD API Sulut Gunakan Aplikasi Via Zoom Meeting


Sulut, CK - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Asisiasi Pendeta Indonesia (API) Sulawesi Utara melaksanakan acara doa bersama pada hari Jumat 22 april 2022, jam 07:30 sampai 09:00 Wita.

Bentindak memimpinan dalam acara tersebut, Ketua DPD API Sulut Pdt.Drs.Dolfie Kuron, MBA,MTh , dengan mengusung tema 'Tunaikan Tugas Panggila' didasarkan pada Alkitab dalam 2 Timotius 4 ayat 5.


Menurut Sekretaris DPD APl Sulut Pdt.Dr. Moddy Pinontoan,MTh, kegiatan ini adalah program unggulan APl.

"Di harapkan partisipasi kehadiran dari semua pengurus dan anggota DPD dan DPC API Sulawesi Utara untuk mengikuti acara ini," kata Pdt Moddy lewat WA Grup API Sulut.
(Middle)

Selasa, 19 April 2022

FOL Gelar Ibadah Wisata, Hampir 1000an Pendukung Bunda YIAL Hadir

FOL Gelar Ibadah Wisata, Hampir 1000an Pendukung Bunda YIAL Hadir


Ratatotok, CK - Hampir seribuan anggota komunitas Family of Levi (FOL) dan pendukung Yvonne Indria Awuy Lantu (YIAL) padati lokasi wisata Pantai Lakban Ratatotok Minahasa Tenggara, mengikuti ibadah Paskah, Senin (18/04/2022).


Acara yang bertemakan 'Serve and Bless' dipimpin Pdt Debora Sumolàng Awuy tersebut, dihadiri oleh pendukung YIAL dari Bolaang Mongondow Raya dan    Wakil Ketua DPRD Minahasa Tenggara Tonny Lasut, SST.


Ketua Family Of Levi (FOL) Pdt Berty Motulo, M.Th mengatakan, dalam acara ini kami isi dengan kegiatan lomba, Idol FOL dan Motor Lambat.


"Kami melaksanakan kegiatan ibadah Paskah, ajang pencarian bakat Idol FOL, lomba Motor Lamabat. Jadi kegiatan ini kami lakukan sebagai bentuk pelayanan kebersamaan", kata Pdt Motulo.



Kegiatan yang mengundang perhatian dengan jumlah yang hampir mencapai 1.000an orang ini, di warnai dengan pemberian kasih sebagai bentuk kepedulian sesama Pendukung YIAL.


"Sesuai dengan tema kegiatan ini, maka kami menyatakan bukti kepedulian, memberi untuk diberkati, ucap Gembala GPdI Karmel Ratatotok.


Alumni Sekolah Alkitab Jember (Bible Colege) Pdt Berty, kepada Media @Carikabar.id menambahkan, hal ini juga sebagai kegiatan koordinasi sesama pendukung Banda YIAL untuk kembali melanjutkan kepemimpinan Ketua MD GPdI Sulawesi Utara periode 2022-2027.


"Kami memberikan dukungan ini secara spontanitas, bukan karena arahan dari pihak lain. Bukti kepemimpinan Pdt Yvonne Awuy Lantu, sangat nyata dampaknya bagi kemajuan GPdI di Sulut, yang jelas kami mendukung penuh Bunda YIAL," kunci Pdt Motulo optimis.


Jumat, 15 April 2022

FOL Mitra Gelar Ibadah Paskah, Pendukung Bunda YIAL Ikut Bergabung

FOL Mitra Gelar Ibadah Paskah, Pendukung Bunda YIAL Ikut Bergabung


Manado, CK - Family Of Levi (FOL) Kabupaten Minahasa Tenggara menggelar kegiatan ‘Ibadah Pantai' dalam rangkaian perayaan Paskah pada Senin (18/04/2022) bertempat di Pantai Lakban Ratatotok.

Kegiatan ibadah yang bertemakan 'Serve and Bless' tersebut menghadirkan Pdt. Debora Sumolang Awuy sebagai pembawa renungan Firman Tuhan juga dihadiri para komunitas pendukung Pdt Yvonne Indria Awuy Lantu (YIAL) yang ada di Sulawesi Utara.

Ketua Family Of Levi, Pdt. Berty Leonard Motulo, MTh mengatakan, kegiatan Ibadah Pantai dilaksanakan dalam rangka perayaan Paskah dan pertemuan sesama para pendukung Pdt Yvonne I. Awuy Lantu (YIAL).

"Acara ini akan menghadirkan puluhan komunitas Bunda YIAL baik yang ada di Minahasa Tenggara,  maupun dari Kabupaten kota lainnya di Sulut," kata Pdt Motulo yang juga sebagai gembala GPdl Karmel Ratatotok.


Pdt Berty Motulo menambahkan, komunitas ini dibentuk sebagai bentuk dukungan dan loyalitas terhadap kepemimpinan Pdt Yvonne Indria Awuy Lantu sebagai Ketua MD GPdI Sulawesi Utara.

"Ya, saya mendukung penuh kepemimpinan ibu Ketua MD GPdI Sulut sekarang ini karena telah terbukti memberikan perkembangan yang sangat signifikan bagi GPdI di Sulawesi Utara yaitu jumlah sidang jemaat atau penggembalaan," ucap Biro Multimedia MD Sulut ini.

Dia mengatakan juga sekarang ini, MD GPdI Sulut sedang konsentrasi dengan pembangunan sekolah terpadu, mulai dari Paud,TK, SD, SMP, SMA/SMK dan Universitas.

"Sekarang ini pembangunan SMK Pelayaran yang ada di komplek Pantecostal Centre Buha tidak lama lagi akan selesai," tutur Pdt Berty kepada awak Media @Carikabar.id, Selasa(12/04/2022).
(Middle)

Kamis, 14 April 2022

MD GPdI Sulut Terbitkan Edaran Pelaksanaan Kegiatan Perayaan Paskah

MD GPdI Sulut Terbitkan Edaran Pelaksanaan Kegiatan Perayaan Paskah


Manado, CK - Majelis Daerah (MD) Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Sulawesi Utara, mengeluarkan Seruan nomor 290 Tahun 2022 mengenai edaran Pemerintah tentang penerapan protokol kesehatan (prokes) COVID-19 selama kegiatan perayaan hari raya Paskah.

Seruan yang di tanda tangani Ketua MD GPdI Sulut Pdt Yvonne I. Awuy Lantu dan Sekretaris Pdt Dr.Robby Makal, MPdk tersebut, ditujukan untuk seluruh pengurus Majelis Wilayah se Sulawesi Utara.

"Setelah memperhatikan keadaan situasi sekarang ini dalam melaksanakan kegiatan perayaan Paskah baik di ruangan tertutup maupun di tempat terbuka, maka penting sekali untuk tetap memperhatikan Prorokol Kesehatan (Prokes) guna mencegah dan memurus mata rantai penyebaran Covid-19," isi seruan dari MD GPdI Sulut, dilihat di Grup WA Gembala-Gembala GPdI Sulut, Kamis (14/04/2022).

Berikut isi lengkap Seruan MD GPdI Sulut terkait pelaksanaan Kegiatan Perayaan Hari Raya Paskah tentang EdaranPemerintah dalam penerapan Prokes :


Senin, 11 April 2022

KDP3 Sulut Akan Gelar Ibadah Hari Pantekosta 2022

KDP3 Sulut Akan Gelar Ibadah Hari Pantekosta 2022


Manado, CK - Komisi Daerah Pelayanan Penginjilan Pantekosta ( KDP3 ) Sulawesi Utara melaksanakan rapat kerja evaluasi menjelang akhir pelayanan periode 2017-2022 bertempat di RM Sari Laut Boulevard Sindulang Kota Manado, Senin (11/04/2022) siang.

Dalam acara tersebut, Ketua KDP3 Sulut, Pdt Dr. Joutje Luntungan, MTh didampingi Sekretaris,Pdt Moris Watuseke, Bendahara Pdt Benny Narasiang,ST, STh mengatakah, KDP3 Sulut akang melaksanakan ibadah perayaan hari Pantekosta yang rencananya akan di laksanakan pada bulan Juni 2022 dengan menghadirkan pembicara Ketua MD GPdI Sulut Pdt Yvonne Indria Awuy Lantu.

"Ini momentum sangat berharga yang harus dirayakan, bertepatan juga periode kepemimpinan kami akan segerah berakhir hal ini juga sebagai bagian dari perayaan syukur untuk periode ini, jelas Pdt Luntungan dan diamini Sekretarsi dan Bendahara KDP3 Sulut.

Sementara itu, Peserta rapat yang hadir sepakat untuk mengsukseskan kegiatan yang penuh makna dalam kehidupan kristiani tahunan ini.

"Ya, memang torang musti beking kegiatan bagini, apalagi so akhir periode," ucap Pdt Doly Rempowatu dengan dialeg manado.

Ketika di tanya awak media CariKabar.ID, terkait dengan kegiatan ini apakah ada kepentingan dengan Musda 2022, Pdt Benny Narasiang spontan mengatakan acara ini tidak ada kaitan dengan kepentingan lain termasuk Musda.

"Ini murni kegiatan pelayanan KDP3 Sulut, tidak ada kaitannya dengan kepentingan lain apalagi Musda," tegas Pdt Benny yang juga pemilik salah satu sekolah swasta unggulan di manado ini.

Soal lokasi tempat pelaksanaan kegiatan menurut Sekretaris Pdt Morris Watuseke, itu nanti akan di bahas lagi dalam pertemuan berikut.

"Nantinya masih ada pertemuan rapat berikut dengan agenda penetapan lokasi kegiatan dan hal-hal lain sebagai penunjang suksesnya acara ini," kata Gembala GPdI Victory Wuwuk.
(MidOn)

Pelantikan Gembala dan Pengesahan GPdI Hesed Waleumbanua Manado, Pdt Hanny Awuy:  Melayani Tuhan Harus Konsisten

Pelantikan Gembala dan Pengesahan GPdI Hesed Waleumbanua Manado, Pdt Hanny Awuy:  Melayani Tuhan Harus Konsisten


Manado, CK - Majelis Daerah (MD) Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Sulawesi Utara melaksanakan Pelantikan Gembala dan Pengesahan Sidang Jemaat GPdI Hesed Perum Wale Umbanua Ranomuut Wilayah Pal 2 Manado, Senin (11/04/2022) siang.

Diawali dengan ibadah yang di pimpin Pdt Hanny Awuy, STh, yang dalam kotbahnya menekankan tentang mengawali pelayanan berkaca dari pengalaman Rasul Paulus, harus konsisten sebab ini adalah pekerjaan Tuhan, sebagaimana tertulis dalam Alkitab yaitu dalam Kisah Para Rasul 28 ayat 30 dan 31.

"Membangun pelayanan itu tidaklah mudah, namun jiga kita sungguh-sungguh maka kita akan mengalami pertolongan Tuhan," ucàp Pdt Hanny sebagai Wasek MD Sulut.

Sementara itu, Biro Aset MD Sulut Pdt. Nogi Rundengàn, setelah membacakan SK Gembaĺa dan Pengesahan Jemaat GpdI Hesed mengatakan, dengan pelantikan dan pengesahan gembala dan sidang jemaat ini sudah sah.

"Kepada gembala dan jemaat GPdI Hesed supaya tetap bergandeng tangan dalam mengembangkan pelayanan untuk membawah jiwa bagi kemuliaan Tuhan", harap Pdt Nogi.

               
Sementara itu, Pemerintah setempat dalam sambutan yang disampaikan Ketua Lingkungan Hermina Undap mengatakan, rasa terima kasih dengan adanya ketambahan rumah ibadah di kelurahan Ranomuut.

"Tentunya dengan kehadiran Hamba Tuhan dan adannya tempat ibadah ini, akan sangat membantu masyarakat dan tetap membangun komunikasi yang baik antara pihak gereja dan Pemerintah," kata Undap.

Usai dilantik, Pendeta Muda (Pdm) Hendrik Jonatan Walo, menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan dengan adanya kepercayaa untuk tugas pelayanan yang di percayakan oleh MD GPdI Sulut dalam kepemimpinan Pdt Yvonne Awuy Lantu.

"Saya berterima kasih buat Ketua MD GPdI Sulut Pdt Yvonne Awuy Lantu serta jajarannya yang telàh mempercayakan, berkenan melantik dan meresmikan sidang jemaat GPdI Hesed Perum Wale Umbanua Ranomuu, Tuhan Yesus Memberkati," ungkap Pdm Jonatan di dampingi istri tercinta.

Hadir dalam acara ini, Pengurus Majelis Wilayah Pal 2 dan gembala sewilayah serta para undangan lainnya.

(MidOn)

Sabtu, 09 April 2022

MD GPdI Sulut Lantik, Pdm Kevin Lapian Sebagai Gembala GPdI Eklesia Sea Tumpengan

MD GPdI Sulut Lantik, Pdm Kevin Lapian Sebagai Gembala GPdI Eklesia Sea Tumpengan


Minahasa, CK - Majelis Daerah (MD) Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Sulawesi Utara melaksanakan Pelantikan Gembala Sidang GPdI  Eklesia Sea Tumpengan, Wilayah Pineleng Mandolang, Minahasa. Sabtu (09/04/2022).


Kegiatan tersebut didahului ibadah yang dipimpin Pdt. Albert Awuy, yang mendasarkan bacaan khotbahnya dalam Alkitab, Matius 16 ayat 18 dan 19, Tentang janji penyertaan Tuhan tentang Jemaat yg Yesus dirikan di atas batu karang.


"Di dalam Yesus ada kepastian, karena itu sebagai hamba Tuhan maupun jemaat Tuhan harus hidup mengandalkan Tuhan sehingga janji Tuhan akan dinikmati dalam pelayanan juga setiap pribadi orang percaya," kata Pdt Albert sebagai Biro Organisasi MD GPdI Sulut.


Usai ibadah di lanjutkan acara pelantikan berdasarkan Surat Keputusan (SK)  lewat Rapat Pleno MD GPdI Sulut yang di tandatangani Ketua, Pdt Yvonne I. Awuy Lantu dan Sekretaris, Pdt Robby Makal, yang dibacakanaa oleh Pdt Jefri Mantik, tentang pengangkatan dan penetapan Pdm Kevin Cerulo Lapian, sebagai Gembala definitif GPdI Eklesia Sea Tumpengan.


"Pelantikan ini sesuai Hasil Rapat Pleno MD GPdI Sulut, sehingga diharapkan gembala yang baru dilantik dapat melayani dengan penuh tanggung jawab," harap Pdt Jefri sebagai Biro Diakonia MD GPdI sulut ini.


Sementara itu Pdm Kevin Cerulo Lapian dalam sambutannya mengatakan, rasa syukur kepada Tuhan Yesus Kepala gereja lewat MD GPdI Sulut dalam kepemimpinan Pdt Yvonne Awuy Lantu, karean telah mengangkat dan menetapkan sebagai gembala sidang secara definitif di GPdI Eklesia Sea Tumpengan.


"Saya sungguh bersyukur semua proses dapat dilalui semua sehingga saat ini saya telah di sahkan sebagai gembala sidang lewat SK dari MD GPdI Sulut, Puji Tuhan," ucap Pdm Kevin.


Hadir dalam acara ini, Sekretaris dan Bendahara juga gembala-gembala Wilayah Pineleng Mandolang Kabupaten Minahasa serta jemaat bahkan undangan lainnya.

(Mid'On)