Selasa, 31 Oktober 2023

Manfaatkan Teknologi Digital, Pemkot Manado Gelar Sosialisasi Profil IKM

Manfaatkan Teknologi Digital, Pemkot Manado Gelar Sosialisasi Profil IKM


MANADO, CARIKABAR.ID
– Penggunaan teknologi telah menjadi hal penting bagi sektor UMKM untuk bersaing di pasar global, Pemerintah Kota Manado melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag)  menggelar sosialisasi cara penyusunan Profil IKM dan Penggunaan layanan digital market  yang digelar di Hotel Granpuri, Rabu (01/11/2023).

 

Wakil Wali Kota dr Richard Sualang menyampaikan, Pemkot Manado melalui Disperindag Kota Manado memberikan lagi satu ilmu atau kiat-kiat maupun tips untuk bagaimana kita menghadapi dunia yang sudah terdigitalisasi secara global.

“Tentunya kita Pemkot Manado tidak mau generasi muda kita ketinggalan, tidak tersentuh dengan namanya digitalisasi dalam berbagai bidang termasuk dalam pengembangan UMKM,” Ucap Sualang.

Selanjutnya, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Manado Hendrik Waroka mengatakan kegiatan ini digagas dengan hasil kerjasama antara Pemkot Manado dengan tim penggeliat digital teknologi yang ada di Kota Manado.

”Semua yang terundang disini merupakan pilihan-pilihan yang terbaik yang dihadirkan bersama-sama dalam kegiatan yang memberikan dampak bagi Kota Manado,terutama untuk pembangunan yang sedang digalakan oleh Walikota dan Wakil Wali Kota Manado,” sebut Waroka.

Menurut Waroka, kegiatan saat ini diharapkan dapat dilakukan secara berkesinambungan, jadi tidak selesai hari ini.

“Kami telah melakukan berbagai macam langkah agar kegiatan ini memang mendapat semangat kewirausahaan bagi entrepreneur muda atau milenial entrepreneurship sehingga mendapat manfaat teknologi itu benar-benar berdampak pada kita sebagai pengguna maupun kepada mereka yang akan mendapatkan manfaat,” jelas Waroka.

Sebagai narasumber pada kegiatan ini, Staf khusus walikota Jeffry Polii, Andre Mongdong, Acindra Kapita, serta lainnya, hadir juga para milenial.

*Middle*

Dihadiri Pengurus MP GPdI, BUPKG MD GPdI Sulut Sukses Gelar Gala Dinner

Dihadiri Pengurus MP GPdI, BUPKG MD GPdI Sulut Sukses Gelar Gala Dinner


MAUMBI/MINUT, CARIKABAR.ID
- Majelis Daerah GPdI Sulawesi Utara melalui Badan Usaha Pengembangan Keuangan Gereja melaksanakan acara Gala Dinner dalam rangka usaha dana penataan lokasi Pantecostal Camping Ground (PCG) Pinili, di hadiri pengurus Majelis Pusat GPdI, bertempat di Ballroom Sutan Raja Hotel, Minahasa Utara, Selasa ( 31/10/2023) malam.


Ketua Majelis Daerah GPdI Sulawesi Utara Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangka penggalangan dana untuk kebutuhan penataan lokasi PCG Pinili.


"Jadi acara ini dibuat guna memenuhi kebutuhan yang ada di pusat kegiatan pantekosta yang ada di Pinili, karena lokasi itu direncanakan akan segera di pakai untuk Perkemahan Rohani Pemuda dan Remaja tahun depan (2024)," kata Pdt Yvonne.


    Foto, unsur pengurus MP GPdI di temani        Sekretaris MD Sulut.

Acara di meriahkan persembahan lagu-lagu rohani oleh Michael Panjaitan yang memukau para peserta baik kalangan muda maupun dewasa.


Sementara itu, Kepala BUPKG MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Robby Kusoy, S.Th menyampaikan apresiasi kepada Ketua MD GPdI Sulawesi Utara dan jajarannya yang telah mengsuport penuh kegiatan ini, juga Paniti pelaksana yang telah bekerja maksimal hingga acara ini boleh terlaksana.


"Terimakasi tentunya kepada ibu ketua MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu yang mempercayakan kami BUPKG dan panitia dalam penggalangan usaha dana dan juga bapak ibu yang telah berpartisipasi lewat pembelian kupon gala dinner, Tuhan memberkati semuanya," ucap Pdt Kusoy.


    Foto, ketua BUPKG MD Sulut.


Menurut Ketua Panitia penyelenggara, Fanny Rompas menjelaskan, gala dinner yang di selenggarakan untuk Manado, Minahasa Utara dan Bitung di hadiri sekitar 2.000 lebih orang.


"Puji syukur pada Tuhan, acara dapat terlasana dengan baik, meski jumlah peserta pada hari H membludak dari jumlah perkiraan panitia," ucapa Rompas.


    Foto, Ketua Panitia bersama Ketua MD            GPdI Sulut menyerahkan kupon undian          bagi pemenanagi.


Dia berharap pula, jika ada hal yang kurang dari harapan peserta gala dinner itu, kiranya dapat di maklumi.


"Intinya kami panitia telah maksimal dalam mempersiapkan acara ini dan akhir dengan telah mengambil kupon gala dinner maka bapak ibu telah membantu program MD GPdI Sulawesi Utara, Tuhan Yesus memberkati, amin," harap Rompas.


    Foto, artis rohani Michael Panjaitan


Ditemui media @CariKabar, Michael Panjaitan menyampaikan rasa syukur bisa terlibat dalam iven mulia ini.


"Saya merasa diberkati Tuhan secara luar biasa dan berharap apapun yang dilakan ini untuk kemuliaan nama Tuhan juga semua yang dilakukan kita berdoa itu ridak akan sia-sia," sebut Michael.


Hadir dalam acara ini, Pengurus Majelis Pusat Pdt Harry Mulyono, Pdt Ady Sujaka, Infokom MP Pdt Richardo Nainggolan, Sekretaris MD Sulawesi Utara Pdt Hanny Awuy, Bendahara Pdt Dr Paul Saerang, Kanwil Kemenag Sulawesi Utara Pdt Dr Sonya Tampanguma.


*Middle*

Pemkot Manado Terus Gulirkan Bantuan Duka Bagi Masyarakat

Pemkot Manado Terus Gulirkan Bantuan Duka Bagi Masyarakat


MANADO, CARIKABAR.ID
- Pemerintah Kota Manado di bawah kepemimpinan Wali Kota Andrei Angouw dan Wakil Wali Kota, dr Richard Sualang (AA-RS) terus berkomitmen peduli masyarakat. Salah satunya Program bantuan duka masih terus bergulir.


Menurut, Kepala Dinas Sosial Kota Manado, Rollies Rondonuwu didampingi Kabid Rehabilitasi Sosial Hery Lobo saat di temui awak media menjelaskan bahwa bantuan duka tahun 2023 sudah direalisasikan.


“penyaluran bantuan duka yang berupa kelengkapan jenazah yang disalurkan sejak 5 April 2023.saat ini sudah berjumlah 382 untuk nasrani dan kurang lebih 50 kain kafan untuk kaum muslim,”Terang Kadinsos Manado di ruang kerjanya.


Rondonuwu melanjutkan, hal ini mengacu pada Keputusan Wali Kota (Kepwal) nomor 252/KEP/007/SPM/2023.


"Terhitung sejak bulan April hingga sekarang, 31 Oktober 2023, melalui Dinas Sosial telah menyalurkan bantuan sebanyak 382 paket kelengkapan jenazah," terang Rondonuwu.


Dijelaskan sebelumnya, Kabid Resos, Hery Lobo kepada media menyampaikan bantuan kelengkapan Jenazah ini meliputi peti jenazah, sepatu, jas, kain dan bunga untuk Nasrani sementara untuk yang Muslim berupa paket kain kafan dan perlengkapan Jenazah lainnya.


“bantuan ini hanya untuk masyarkat yang kurang mampu, miskin dan sangat miskin sesuai data yang ada yang telah disensus oleh ketua lingkungan,” ucap Lobo


Dia juga menambahkan,Dinas Sosial selalu merespon jika ada kejadian atau informasi kedukaan.


“Jadi Kepala Lingkungan harus segera memberitahukan agar kami secepatnya menyiapkan sesuai data yang ada,” kuncinya.

*Middle*

Pemkot Manado Gelar Sosialisasi Perda RTRW 2023-2024

Pemkot Manado Gelar Sosialisasi Perda RTRW 2023-2024


MANADO, CARIKABAR.ID
- Pemerintah Kota Manado melalui Bagian Hukum melaksanakan sosialisasi Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2023 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kota Manado tahun 2023-2042, di ruang serbaguna Kantor Wali Kota Manado, Selasa (31/10/2023).


Kepala Bagian Hukum dan Setda Eva Pandensolang SH dalam laporannya menyampaikan hal yang menjadi latar belakang dilaksanakannya sosialisasi Perda Nomor 1 Tahun 2023 ini.


“Latar belakangnya adalah untuk mewujudkan penataan ruang wilayah berdasarkan prinsip pembangunan berkelanjutan dan sejalan dengan kebijakan otonomi daerah yang memberikan kewenangan dalam penyelenggaraan penataan ruang maka perlu diatur penataan ruang yang serasi, selaras dan terpadu agar tidak menimbulkan kesenjangan dalam hal rencana program pembangunan wilayah,” kata Pandensolang.


Dijelaskan Pandensolang, kegiatan ini, dalam rangka perubahan kebijakan pemerintah nasional dan daerah dalam rangka mewujudkan masyarakat sejahtera serta dinamika yang mempengaruhi laju pembangunan tata batas antar daerah maka telah ditetapkan Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2023 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Manado Tahun 2023 – 2042.


“Hal ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan wawasan kepada aparatur pemerintah dan stekholder terkait Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2023 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Manado Tahun 2023 – 2042. Sosialisasi ini juga merupakan bentuk preventif dalam penegakan hukum di daerah, sehingga peraturan darah yang telah diperundang – undangkan ini dapat dipatuhi dan dilaksanakan dengan baik oleh masyarakat, pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya,” ucapnya.


Sambutan Walikota Manado Andrei Angouw disampaikan Asisten 2 Bidang Perekonomian dan Pembangunan Atto RM Bulo SH.


Atto Bulo menyebutkan, Ada sebuah ungkapan, How You Do Anithyng Is How You Do Everything (Bagaimana Cara Anda Menangani Satu Hal Mencerminkan Bagaimana Cara Anda Menangani Segala Sesuatunya).


“Terkait dengan konteks kegiatan ini, saya mengatakan bagaimana cara kita membangun kota Manado keseluruhan dimulai dari cara berpikir kita tentang satu hal yakni perencanaan dan itulah yang tercermin dalam penyusunan RTRW,” sebut Bulo.


Lebih lanjut Atto Bulo menyampaikan, rencana tata ruang wilayah adalah landasan bagi tumbuh kembangannya suatu yang tertata, teratur, sehat dan berkelanjutan.


Dengan adanya RTRW, para pemangku kebijakan dapat memetakan situasi, kondisi, tantangan maupun potensi wilayah untuk jangka waktu tertentu ke depan untuk kemudian mematangkan perencanaan penataan ruang yang efektif, efisien berpijak dari dan berpihak pada kepentingan publik.


“Kita bersyukur bahwa kota Manado kini telah memiliki dasar hukum untuk RTRW Tahun 2023 – 2042 yang tertuang dalam perda nomor 1 tahun 2023 tentang RTRW,” ujar Asisten 2.


Dikatakannya, sosialisasi ini bernilai pengingat bagi pejabat ataupun ASN yang tugas kerjanya bersinggungan dengan RTRW, baik langsung maupun tidak langsung.


“Dengan adanya pemahaman dan penguasaan materi perda tersebut, saya harapkan bahwa ASN di Pemerintah Kota Manado dapat memiliki gambaran umum tentang bagaimana kota Manado bertumbuh kembang seturut RTRW selama 19 tahun ke depan,” pungkas Bulo.


Sebagaimana diketahui, kegiatan sosialisasi itu dihadiri narasumber Dr. Denny Karwur SH. MSi. Adv selaku Tenaga Ahli Penyusun Perda, Frangky Sakawerus perwakilan dari Kantor Wilayah Kemenkumham Provinsi Sulut dan Petra Hiskian selaku tim penyusun RTRW kota Manado.


Kota Manado menjadi daerah pertama di Sulut yang memiliki Perda RTRW sebagaimana janji kampanye AARS yang akan mewujudkannya untuk Manado Maju dan Sejahtera.


Hadir pada kegiatan ini, Kepala Dinas Perhubungan Manado, Staf Khusus Pemkot Manado, Kepala Bidang Talaktib SatPol PP Manado Herry Alfrets Ratu SE.,Camat dan para Lurah.

*Middle*

Senin, 30 Oktober 2023

DPRD Kota Manado Gelar Sosialisasi Ranperda

DPRD Kota Manado Gelar Sosialisasi Ranperda


MANADO, CARIKABAR.ID
- DPRD Kota Manado melalui Badan Pembentukan Peraturan  Daerah ((Bapemperda) melaksanakan kegiatan sosialiasi Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) yang digelar di Aula Kantor Kecamatan Sario, Senin (30/10/2023).


Narasumber dalam kegiatan itu diantaranya, Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kota Manado Dra Aaltje Dondokambey dan Nortje Henny Van Bone, Ketua Bapemperda Sonny Lela, Anggota DPRD Kota Manado Hengky Noch Kawalo, Bobby Daud, Sekretaris Bapemperda Drs Herri Saptono.


Ranperda tersebut adalah Ranperda tentang pengamanan dan pencegahan penyebarluasan narkotika dan Ranperda tentang pengarustamaan gender (PUG).


Ketua Bapemperda Sonny Lela, S.Sos mengatakan kegiatan ini adalah sosialisasi dua Ranperda yaitu Ranperda tentang pengamanan dan pencegahan penyebarluasan narkotika dan Ranperda tentang pengarustamaan gender (PUG).


Dijelaskan Lela, sebelum dua Ranperda ini lanjut ke tingkat pembahasan tentunya kami akan mendengarkan masukan masukan dan saran dari masyarakat, sehingga ketika Ranperda itu menjadi Perda benar benar pro rakyat.


“Baru-baru ini sekedar informasi kami sudah menetapkan Perda yang seksi yaitu Perda penjualan minuman beralkohol. Saat itu pak Hengky Kawalo sebagai ketua Pansus, perlu diketahui juga di Indonesia hanya ada dua Perda seperti ini,” sebut Sonny Lela.


Dia pun berharap sosialisasi dua Ranperda ini mendapat masukan-masukan dari masyarakat sehingga lebih mantap dan tentunya untuk kebaikan semua.


Sementara itu, ditempat yang sama Hengky Kawalo menjelaskan terkait hirarki undang – undang sampai paling bawah Perda. Ranperda dan Perda itu dua hal yang berbeda. Kalau Ranperda itu baru dibahas sedangkan kalau Perda sudah ditetapkan oleh DPRD.


Ditambahkan Kawalo, ada orang bertanya dimana posisi peraturan daerah dalam hirarki perundang-undangan dan apa makna dalam kehidupan bermasyarakat.


“Dua Ranperda yang disosialisasi saat ini akan segera masuk tahap satu dalam pembahasan dan kenapa DPRD harus mensosialisasikan itu, ada persoalan yang mendasar dalam rangka membangun karakter anak bangsa sehingga DPRD melihat pengarusutamaan gender satu Perda dan Perda yang satu terkait pemberantasan dan peredaran narkoba harus menjadibperhatian bersama,” ungkap Kawalo.


Nampak hadir Camat Sario Handry Lasut, para Lurah se Kecamatan Sario, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta para ketua lingkungan. 

*Middle*

Sabtu, 28 Oktober 2023

KP3 Komisariat Manado Gelar KKR Jalanan Jangkau Jiwa Bagi Tuhan

KP3 Komisariat Manado Gelar KKR Jalanan Jangkau Jiwa Bagi Tuhan


MANADO, CARIKABAR.ID
- Dalam rangka menjangkau jiwa bagi bagi Tuhan, Komisi Pelayanan Penginjilan Pantekosta (KP3) Komisariat Manado menggelar Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) penginjilan jalanan di depan Mega Mall Manado, Sabtu (28/10/2023).


Pdt Victor Palar dalam Khotbahnya pada bacaan Alkitab dalam Lukas 19 ayat 30-31,' Tuhan Butuh Keledai Muda.'


"Dalam menjalani kehidupan di akhir zaman ini, ada begitu banyak problematika yang menimpa kita, namun kita tidak perlu kuatir dan cemas, mari datang dan serahkan kepada Tuhan maka kita akan menikmati jalan keluar," ucap Pdt Palar.



Sebelum khotbah diawali dengan kesaksian dari Adolf Aloke menceritan bagaimana Tuhan mengubah hidupnya menjadi pribadi yang memuliakan Tuhan.


Selanjutnya, ketika selesai khotbah ada banyak orang pengunjung Mall yang minta di doakan baik anak muda maupun orang dewasa. Pelayanan doa di tuntun Ketua KP3 Komisariat Manado Pdt Ir Benny Narasiang, ST, M.Th.



Diketahui kegiatan ibadah KKR jalanan tersebut merupakan program rutin bulanan dengan mengambil lokasi yang berbeda-beda selain di gedung gereja.


Hadir dalam acara ini, Pdt Steven Luntungan, SE, STh, Pdm Raymon Sung,S.Th, dan pengurus Komisariat Manado lainnya.


*Middle*


GPdI Samrat Manado Gelar Bazar Guna Bantu Penataan Lokasi PCG Pinili

GPdI Samrat Manado Gelar Bazar Guna Bantu Penataan Lokasi PCG Pinili


MANADO, CARIKABAR.ID
- Jemaat GPdl Jl Samrat 38 Kota Manado penggembalaan Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu menggelar kegiatan Bazar pelaku usaha kecil menengah, dalam rangka membantu usaha dana lokasi Pantecostal Camping Ground (PCG) Pinili, Sabtu (28/10/2023).


Kegiatan tersebut bertempat di halaman parkir GPdI Samrat 38, Manado, diikuti berbagai pelaku usaha kuliner, dilaksanakan dari pukul 09:00 wita samapi dengan 22:00 malam.



Pdt Ivonne Awuy-Lantu mengatakan, kegiatan bazar diikuti kurang lebih 10 wadah pelayanan GPdI Samrat no 38 Manado termasuk pastori.


"Jadi semua hasil yang didapat dari hasil penjualan dalam kegiatan bazar ini akan diperuntukkan semuanya di lokasi pantecostal camping ground Pinili," kata Pdt Yvonne.


Lebih lanjut bunda Yvon sapaa akrabnya berharap, kegiatan seperti ini kiranya dapat diikuti oleh jemaat lokal dan Komisi Daerah.


"Semoga dengan kegiatan yang dilaksanakan di jemaat GPd Samrat Manado ini, akan memacu semangat warga GPdI Sulawesi Utara untuk membantu penataan lokasi PCG Pinili," harap Pdt Yvonne.



Ditambahkan, Ketua MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu, lokasi Pantecostal Camping Ground Pinili direncanakan tahun depan (2024) bisa di gunakan.


"Lokasih PCG Punili sedang di pacu penataan lokasi  karena direncanakan Youth Camp 2024 dilaksanakan di Punili, Panitia Perkemahan sudah dilantik," ucap bunda Yvon.


Sebagaimana diketahui, lokasi PCG Pinili dengan luas keseluruhan 18 Ha lebih itu telah diresmikan penggunaannya oleh Ketua Umum Majelis Pusat GPdI Pdt Dr Johnny Weol, MM, M.Th dan Sekretaris Umum Pdt DR Elim Simamora di saksikan langsung  semua jajarannya MD GPdI Sulawesi Utara pada, Rabu (25/10/2023).


*Middle*

Jumat, 27 Oktober 2023

Caleg Kota Manado 2024, Amey Yunita Luntungan (AYL) Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

Caleg Kota Manado 2024, Amey Yunita Luntungan (AYL) Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat


MANADO, CARIKABAR.ID
 – Pada 14 Februari 2024 mendatang penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat. Partai-partai politik pun telah mendaftar dan merapatkan barisan untuk berlaga di pesta demokrasi lima tahunan itu.

Salah satu sosok potensial mudah Manado, Amey Yunita Luntungan alumni Fakultas Hukum Universitas Sam Ratulangi Manado menyatakan diri maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) DPRD Kota Manado.

Amey sapaan akrabnya mengatakan, jika dirinya maju sebaga Caleg untuk memperjuangkan aspirasi Masyarakat khusus di Daerah Pemilihan (Dapil) Bunaken,Tuminting dan Bunaken Kepulauan.

Dengan bermodalkan semangat usia muda ingin berkontribusi dan turun langsung guna meperjuangkan setiap permasalahan yang ada di masyarakat.

"Tentunya sebagai generasi muda, saya percaya bahwa energi, semangat dan ide-ide yang lebih segar untuk Kota Manado," kata Amey. 

    Foto, Amey, kedua orang tua dan kakak          beradiknya.


Anak muda kelahiran, Manado, 10 Juni 1992 dari pasangan Pdt Dr Jootje Luntungan, MA, M.Th dan Dra Jetty Pelealu dengan latar belakan pendidikan hukum tidak asing lagi di masyarakat khususnya di wilayah Tuminting.

Wanita yang masih usia muda ini pun, cukup berpengalaman dan berkecimpung di bidang sosial dan pelayanan keagamaan, ia juga seorang yang visioner dan sosok cerdas.

Dikatakan Amey, sebagai caleg DPRD Kota Manado dari partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) untuk Dapil 3, ini sebuah lompatan besar dalam hidupnya yang didasarkan pada sebuah keprihatinan mendalam bagi kemajuan Kota Manado.

Dirinya berharap dorongan kesempatan  sangat baik dari berbagai kalangan anak muda, itu yang memantapkan hati saya untuk maju dan bertarung di pileg 2024 nanti. Dengan soliditas dan dukungan semua pihak, kami optimis menang.

"Jika terpilih, maka saya akan fokus pada peningkatan pelayanan kepada masyarakat supaya kebutuhan mereka yg paling mendasar terpenuhi seperti pendidikan, kesehatan serta penguatan UMKM dengan platform digital.

Berbekal pengalaman sebagai Tenaga Harian Lepas (THL) di Pemerintahan Kota Manado dan Karyawan di salah satu perusahaan swasta, Amey tidak akan diragukan nanti.

"Mohon doakan dan percayakanlah saya lewat partisipasi untuk menghentar saya ke DPRD Kota Manado, Tuhan Memberkati," ucap Amey.

Lanjutnya, bila dirinya nanti berhasil meraih kursi DPRD Kota Manado, dirinya tidak akan membedakan masyarakat selagi dirinya mampu menolong. 


"Yang jelas, saya tidak akan tebang pilih. Semaksimal mungkin, saya akan membantu selagi saya bisa bantu," kuncinya. 

*Middle*

Rabu, 25 Oktober 2023

Tanah Lokasi Rusun Paniki Dua Sudah Final, Pemkot Manado Kantongi Sertifikat Kepemilikan

Tanah Lokasi Rusun Paniki Dua Sudah Final, Pemkot Manado Kantongi Sertifikat Kepemilikan


MANADO, CARIKABAR.ID
- Kepala Inspektorat Pemerintah Kota Manado Jeffry Andris  menegaskan bahwa status tanah yang sedang dibangun Rumah Susun di Paniki Dua sudah final. Dikarenakan, Pemerintah Kota Manado sudah memegang sertifikat kepemilikan. 


Pembangunan rumah susun (rusun) oleh pemerintah Kota Manado yang berlokasi di tanah ex lahan coklat tersebut yang berada di kelurahan Paniki Dua Kecamatan Mapanget sepertinya terus di permasalahkan oleh sejumlah pihak. 


"Sehubungan dengan pemberitaan oleh salah satu media pada beberapa waktu lalu yang menyampaikan bahwa pemkot Manado diduga membangun rusunawa di lahan bermasalah, maka perlu kami sampaikan terkait status kepemilikan lahan dimaksud. Bahwa, lahan sudah memiliki sertifikat sebagai bukti kepemilikan. yakni sertifikat nomor 10 tahun 2023 dengan nama pemegang hak pemerintah kota Manado, " kata Andris, pada Rabu (25/10/2023). 


Andris menekankan, sebagai pemegang hak pakai pemerintah Kota Manado akan memanfaatkan lahan tersebut untuk kepentingan umum. 


"Lahan ini telah tercatat sebagai aset inventaris dan dikuasai oleh pemerintah kota Manado. Sebagai pemegang hak pakai, pemerintah kota Manado akan memanfaatkan lahan tersebut untuk kepentingan umum di wilayah kelurahan Paniki Dua Kecamatan Mapanget. Pemerintah kota Manado sebagai  pemegang Hak Pakai harus memanfaatkan lahan ini, sesuai dengan rencana peruntukan atau tidak ditelantarkan dan tidak dialihkan kepada pihak lain dalam bentuk apapun, sebagian atau seluruhnya, " tukasnya. 


Sebelumnya Kepala Bagian Aset Pemerintah Kota Manado telah mengeluarkan pernyataan resminya mengenai status tanah coklat tersebut. 


“Kakanwil BPN Provinsi Sulawesi Utara telah mengeluarkan sertifikat Hak Pakai kepada Pemerintah Kota Manado dengan sertifikat No. 10 tahun 2023 dengan lokasi tanah di kelurahan Paniki Dua Kota Manado,” kata Kabag Aset, Mekson Waney, (05/10/2023) lalu. 


Bahkan, pemilik lahan sebelumnya bernama Michael Van Essen tidak mempersalahkan tanahnya di bangun rusun oleh pemerintah Kota Manado.


“Saya sudah berkomunikasi dengan Andrei (walikota). Tanah tersebut akan dibangun rusun bagi warga Kota Manado, silahkan bangun, tidak ada masalah,” jelas Michael, pada (06/10/2023).


*Middle*

Selasa, 24 Oktober 2023

Walikota Manado Hadiri Peresmian Gedung GPdI Berea Ranotana

Walikota Manado Hadiri Peresmian Gedung GPdI Berea Ranotana


MANADO, CARIKABAR.ID
- Walikota Manado Andrei Angouw didampingi Ketua TP-PKK Kota Manado Irene Golda Angouw-Pinontoan, menghadiri peresmian dan pentahbisan Gedung GPdI Berea Ranotana, Jl Samratulangi, Ranotana, Kota Manado, Selasa (24/10/2023).


Acara di awali dengan ibadah yang dipimpin Ketua Umum Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Pdt Dr Johnny Weol, MM, M.Th dengan renungan kotbahnya pada bacaan Alkitab dalam Lukas 9 ayat 57-62,'Pentingnya fasilitas Ibadah yang memadai.'


"Untuk dapat beribadah, memuliakan nama Tuhan, perlu adanya gedung gereja yang representatif bagi jemaat," kata Pdt Weol.


          Foto, tampak gedung GPdI Beres                        Ranotana Manado


Pdt Weol juga mengingatkan, pentingnya pertumbuhan iman serta peningkatan kualitas hidup rohani jemaat secara pribadi.


"Ini tanggung jawab gembala dalam hal ini peningkatan mutu rohani jemaat," ucap Pdt Weol.



Sementara itu, Walikota Manado Andrei Angouw dalam sambutannya menyampaikan ucapan, selamat bersyukur atas peresmian dan pentahbisan gedung gereja serta HUT ke-73 Pdt Dr Robby Makal, M.Pd juga HUT ke-8 pelayanan gembala.


"Saya berharap kualitas pelayanan jemaat GPdI Berea Ranotana baik untuk jemaat maupun masyarakat dapat semakin meningkat dan tetap semangat melayani serta menggembalakan domba-domba, sehat selalu dan senantiasa dalam lindungan Tuhan," ungkap Walikota Angouw.



Pentahbisan gedung gereja di tandai dengan penandatanganan prasasti dan penekanan tombol pembukaan selubung papan merek gereja oleh Walikota Manado dan Ketua Umum MP GPdI.


Pengguntingan pita pintu masuk ruangan gereja oleh Ketua TP-PKK Kota Manado Irene Golda Angouw-Pinontoan bersama Ketua MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu didampingi  Pdm.Teli Rompas Rorintulus SPd MPd, Pdm Robert Najoan SE.Ak. dan dr Joan Sembiring-Timban SpRad selaku Ketua, Sekretaris dam Bendahara Panitia Pelaksana.


Turut hadir pada acara ini, dari Pemerintah Staf Khusus Pemerintah Kota Manado Apriano Ade Saerang, anggota DPRD Manado Pdm Reynold S Wuisan, Camat Sario, Lurah Ranotana, Kaling V, termasuk Kapolsek Sario.


Dari GPdI hadir pula Sekum MP GPdI Pdt Elim Simamora D.Min, DTh dan jajaran MP, Pdt Jootje Poluan MA MTh (Sek MPR GPdI), Pdt Dr Franky Rewah MTh MPdK jajaran MD Sulut, jajaran MW II Sario Wanea GPdI dan Ketua-Ketua MW GPdI se-Manado serta undangan dan hamba-hamba Tuhan jemaat tetangga dari KGPM dan Bala Keselamatan.


*Middle*

Senin, 23 Oktober 2023

Tetapkan Waktu Pelaksanaan, Panitia Apel Raya Panji Yosua Gelar Rapat Perdana

Tetapkan Waktu Pelaksanaan, Panitia Apel Raya Panji Yosua Gelar Rapat Perdana


MANADO, CARIKABAR.ID
- Pnt dr Richard Sualang Ketua Panitia Pelaksanaan Ibadah dan Apel Raya Panji Yosua P/KB Sinode GMIM Tahun 2023, memimpin rapat perdana, bertempat di ruang serba guna kantor Walikota Manado, Senin (23/10/2023) sore.


Adapun sejumlah materi pokok dalam pembicaraan terkait pelaksanaan iven tersebut disepakati bersama. Diantaranya mengenai waktu pelaksanaan. 


"Jadi fix yah, pelaksanaan Ibadah dan Apel Raya Panji Yosua P/KB Sinode GMIM Tahun 2023, adalah tanggal 25 November bertempat di Pohon Kasih Megamas," kata ketua umum panitia pelaksana, dr Richard Sualang. 


Hal penting juga dalam pembahasan itu adalah lokasi pelaksanaan acara yang memadai juga di bahas dalam rapat tersebut. 


"Anggota Panji Yosua yang akan menghadiri kegiatan tersebut  sekitar 15 -20 ribu anggota Panji Yosua. Jadi lokasi Pohon Kasih Megamas kita sepakati untuk tempat pelaksanaan," tukas Sualang didampingi Ketua Harian Pnt Franklyn Tamara dan Sekretaris Umum Otniel Tewal. 


Lebih dalam, Sualang yang juga Wakil Walikota Manado ini berharap, jalannya pelaksanaan Ibadah dan Apel Raya Panji Yosua GMIM 2023 ini berjalan dengan lancar. 


"Tentunya kita maksimalkan kinerja kita untuk acara ini. Segera lakukan rapat-rapat per seksi acara, agar seluruh persiapan kita bisa maksimal, " kuncinya. 

*Middle*

Susunan Strategi Kemenangan, Kawan Andrew Palit Deklarasi Dukungan For Dapil Singkil- Mapanget

Susunan Strategi Kemenangan, Kawan Andrew Palit Deklarasi Dukungan For Dapil Singkil- Mapanget


MANADO, CARIKABAR.ID
-  Dalam rangka mengoptimalkan perolehan suara di Pemilu 2024, Relawan Kawan Andrew Palit Singkil-Mapanget berkumpul melaksanakan Deklarasi untuk memenangkan Andrew Palit dalam Pemilihan Legislatif Kota Manado pada 14 Februari 2024 mendatang.


Acara yang di suport Ketua DPC PDIP Manado dr Richard Sualang, deklarasi Relawan Kawan Andrew Palit ini berlangsung Spektakuler, dihadiri lebih dari 500 relawan yang tersebar di daerah pemilihan Singkil-Mapanget.


Dalam Deklarasi ini, dihadiri Langsung oleh Andrew Palit bersama Istri Jein Magdalena Umboh, SE., MM dan Ibunda tercinta Sherly Dendeng. Turut hadir juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Manado dr.Richard Sualang bersama Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Manado Bung Jeffry Polii.


Relawan Kawan Andrew Palit ini terbentuk dari berbagai latar belakang mulai dari Gen-Z, Millenial sampai kepada Lansia yang Solid bergerak bersama dengan semangat Gotong Royong untuk mengawal dan memenangkan Andrew Palit. Menurut Edbert Marthen Mirah, ST., M.PWK lulusan terbaik di Institut Teknologi Bandung ini, yang dipercayakan menjadi Ketua Kawan Andrew Palit, 7 Point Deklarasi yang sudah dideklarasikan menjadi penyatu semangat dan juga ikrar dari seluruh Kawan Andrew Palit. 


“Deklarasi ini menjadi semangat untuk tetap Solid bergerak, tegak lurus, turun kebawah bertemu dengan Masyarakat. Karena kemenangan sejati hanya akan kita dapatkan bersama rakyat” kata Ketua Kawan Andrew Palit


Dalam sambutan dari Andrew Palit, dia menjelaskan bahwa awal dirinya tidak mau tau dalam dunia politik, dirinya hanya pingin terjun dunia bisnis. Sehingga dia berhasil membangun beberapa usaha pribadinya. Pada tahun 2020, mendapatkan kepercayaan untuk terlibat dalam Tim Pemenangan Walikota Andrei Angouw dan Wakil Walikota dr. Richard Sualang dari Partai PDI Perjuangan. Dan pada Tahun 2021 mendapatkan kepercayaan lagi untuk menjadi Staf Khusus Walikota bidang UMKM dan Koperasi, “Saya awalnya tidak suka berpolitik karna dunia saya dari lahir hanya dunia bisnis,”


Pada Tahun 2021 juga akhirnya Andrew Palit memilih gabung menjadi Kader PDI Perjuangan dengan mengikuti Pendidikan Kader Pratama. 


“Saya memilih gabung bersama PDI Perjuangan karna Ideologi dan Nilai-nilai yang ada didalamnya, Salah satunya bagaimana kita diajar semangat gotong-royong dan secara pribadi bersama PDI Perjuangan bisa menjadi Nafas untuk anak-anak Muda dan Industri Kreatif” ungkap Palit


Dan pada tahun 2022 Andrew Palit resmi mendapatkan Kepercayaan Partai PDI Perjuangan untuk menjadi Calon Anggota Legislatif daerah Pemilihan Singkil-Mapanget. 


“Momentum Deklarasi Kawan Andrew Palit ini menjadi Hari yang bersejarah dalam Pergerakan Politik saya. Saya Siap turun kebawah, mandi lumpur bersama rakyat bukan menjadi anggota dewan yang neces-neces sampai masyarakat segan untuk mendekat.” Ungkap Palit


Ditambahkan AP Caleg nomor urut 7 Singkil-Mapanget menjelaskan kepada relawan, memang baliho dan iklan tentang Andrew Palit masih sangat kurang dilihat dijalan-jalan karena Baliho gampang dirusak, disobek-sobek orang dan mengotori lingkungan. 


“Bisa mo lia di titik Singkil sampe Mapanget kita pe baliho nanda banyak, malahan baliho itu gampang dorang mo rusak dan sobek-sobek. Tetapi dorang Nanda bisa mo rusak kita pe semangat saat mo turun lapangan untuk menyapa, berjabat tangan, dan mendengar keluhan dan masukan masyarakat.” Tegas Andrew Palit pada saat deklarasi.


Lanjutnya, saya sangat bangga karena disini ada 15 Lansia dan yang paling tua ada umur 81 tahun.” Saya kaget pada saat penyerahan doorprize untuk lansia yang hadir ternyata banyak juga ada 15 orang dan ini salah satu kebanggaan, mereka sudah banyak pengalaman jadi harus menjadi pendengar dan bukan untuk menggurui malah kita meminta petunjuk menjadi legislatif yang baik untuk Torang Pe daerah.” Tutur Palit


“Kita selalu ingatkan kepada Kawan-kawan relawan jangan berkelahi saat bertemu kompetitor, ajak menjadi kawan agar bisa mendukung PDI Perjuangan, selalu diingatkan kepada tim lapangan jangan tarpancing emosi jika mempunyai kendala di lapangan. Rangkul dorang Kong bilang bahwa Dukung Presiden Ganjar dan Wakil Presiden Mahfud, DPR RI Bung Rio Dondokambey, DPRD Provinsi Dapil Manado Irene Golda Pinontoan, dan Untuk Singkil Mapanget ada Andrew Palit.” Tutupnya dengan mengakhiri teriakan merdeka merdeka merdeka.


Dilanjutkan dengan itu juga sambutan dari Ketua DPC PDI Perjuangan Manado dr. Richard Sualang memberikan apresiasi kepada Andrew Palit karena salah satu kader partai yang sudah bisa laksanakan deklarasi Andrew Palit untuk Singkil Mapanget dan juga Mendukung Presiden Republik Indonesia Ganjar dan wakil presiden Republik Indonesia Mahfud MD (GaMa). 


”Ini saja sudah terlihat tim kerja sudah lebih dari 500 orang untuk kemenangan Andrew Palit. Jadi khusus Singkil Mapanget targetkan 5 kursi, kalangan pemilih pemula sampai lansia tetap menjadi kawan Andrew Palit.” Kunci Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Manado.

*Middle*

Minggu, 22 Oktober 2023

Perayaan HUT Pelprip ke-70 se-Indonesia, Diawali KKR dan Berbagai Lomba Siap Digelar di Bitung

Perayaan HUT Pelprip ke-70 se-Indonesia, Diawali KKR dan Berbagai Lomba Siap Digelar di Bitung


BITUNG, CARIKABAR.ID 
- Dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun Pelayanan Pria Pantekosta (Pelprip) ke 70 se Indonesia, bakal diawali dengan berbagai kegiatan diantaranya, lomba kesenian, olah raga dan ibadah Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR), Senin (23/10/2023).

Ketua Majelis Daerah GPdI Sulut, Pdt Ivonne Awuy Lantu menghimbau kepada seluruh Gembala dan warga GPdI se-Sulut, untuk hadir pada acara KKR dan ibadah puncak.

"Saya menghimbau kepada seluruh warga GPdI di Sulut, mari sama-sama kita sukseskan dan hadiri perayaan HUT Pelprip ke 70 di kota Bitung," ucap Pdt Ivonne Awuy Lantu.

Menurut Ketua Panitia Pelaksana, Pdm Devi Barakati, ST, STh, MPd.K saat ditemui di Stadion Duasaudara, Minggu 22 Oktober 2023 mengatakan, berbagai persiapan terus dimatangkan oleh panitia.

"Perayaan HUT Pelprip tahun ini dilaksanakan beda dari biasanya. Ada berbagai lomba yang akan dilaksanakan diantaranya, lomba kesenian dan olah raga yang akan dimulai pada Senin, 23 Oktober 2023, dan juga ada ibadah KKR di Stadion Duasudara Manembo-nembo," jelas Barakati.

Ketua Komisariat Pelprip Kota Bitung ini menambahkan, untuk ibadah KKR akan dilaksanakan selama 2 malam. Sementara diacara puncak hari Rabu 25 Oktober 2023, akan dilaksanakan ibadah agung dan pawai kendaraan hias serta lomba gerak jalan, dengan peserta dari seluruh Sulawesi Utara serta ada beberapa dari luar daerah.

"Karena ini kegiatan skala nasional, maka peserta akan hadir dari seluruh Indonesia. Saat ini sejumlah peserta yakni pengurus Pelprip dari berbagai daerah seperti Papua, Sumatera, Kalimantan dan lainnya sudah berada di Bitung," jelas Barakati.


Sekretaris Panitia, Drs Jonly Poli menambahkan, untuk ibadah KKR akan jadi pembicara yakni Pdt Dr Frangky Rewah, yang merupakan ketua Majelis Daerah Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Sulawesi Tengah pada hari pertama dan di hari kedua atau Selasa, 24 Oktober pembicara KKR adalah Pdt Dr Elim Simamora dari Medan, yang merupakan Sekretaris Umum Majelis Pusat GPdI.

"Ibadah Agung diacara puncak akan dilaksanakan di stadion Duasudara, dan akan dipimpin oleh Ketua Umum Majelis Pusat GPdI, Pdt Dr. John Weol, MTh M.Div dari Jakarta," ujar Poli.

Ketua Komisi Daerah Pelprip Sulut, Drs Meki Onibala, MM mengatakan, dalam rangkaian HUT Pelprip ke 70 ini, juga akan dihadiri oleh seluruh Komisi Daerah Pelprip GPdI se- Indonesia serta Komisi Pusat Pelprip.

"Semua Majelis Daerah GPdI dari seluruh Indonesia dan Majelis Pusat dipastikan akan hadir dikegiatan ini," kata Onibala.

Ketua Komi Pusat Pelprip GPdI, Pdt John Awuy mengatakan, pihaknya mengapresiasi panitia pelaksana yang telah bekerja dengan maksimal untuk mensukseskan acara ini.

Koordinator Humas Panitia Pelaksana, Hezky Goni, mengapresiasi Pemkot Bitung dan Pemprov Sulut yang mendukung penuh kegiatan ini.

"Kami panitia berterima kasih dan apresiasi kepada Pemkot Bitung dibawah pimpinan walikota Maurits Mantiri dan Wakil Walikota Hengki Honandar serta Pemprov Sulut yang sangat mendukung kegiatan ini. Kami juga memohon maaf kepada seluruh warga kota Bitung, jika pada hari puncak perayaan HUT Pelprip nanti, akan terjadi kemacetan lalu lintas. Perayaan tahun ini panitia mengangkat tema "Nyalakan Apimu"," pungkas Goni.

*Middle*

Usai Dilantik Ketua Panitia Apel Panji Yosua, dr Richard Sualang: Siap Gelap Pertemuan Perdana

Usai Dilantik Ketua Panitia Apel Panji Yosua, dr Richard Sualang: Siap Gelap Pertemuan Perdana


MANADO, CARIKABAR.ID
- Pnt dr Richard Sualang dilantik Ketua Umum pelaksanaan Ibadah dan Apel Raya Panji Yosua P/KB Sinode GMIM tahun 2023, bertempat di GMIM El Manibang, Malalayang Dia, Minggu (22/10/2023).


Diawali Ibadah dipimpin langsung Ketua Badan Pekerja Majelis GMIM El Manibang, Pdt. Eduard Arina, Th.M. Pembacaan Alkitab diambil dalam 1 Korintus 12:12-31 dengan judul "Banyak anggota, tetapi satu tubuh."


Pdt Eduard Arina dalam khotbahnya,  menjelaskan pentingnya solidaritas dalam suatu kelompok masyarakat. 


"Saya ambil contoh, setiap anggota tubuh yang mempunyai peran masing-masing. Walaupun berbeda peran, tapi menjadi satu dalam suatu kesatuan tubuh. Dan tidak ada yang mengakui yang lebih penting. Begitupula dengan kelompok. Ada saling membutuhkan satu dengan lainnya. Diantara anggota tubuh terbangun rasa solidaritas. Satu sakit, yang lainnya harus memberikan pertolongan," ucap Arina. 


Selanjutnya, dilakukan prosesi pelantikan panitia Ibadah dan Apel Raya Panji Yosua P/KB Sinode GMIM Tahun 2023 oleh Pdt. Eduard Arina, Th.M.


Kepada wartawan usai pelantikan, Ketua Panitia Pnt Richard Sualang mengatakan, siap menjalankan amanat ini. Bahkan, Wakil Walikota Manado ini menyebut jika sebagai manusia ciptaan Tuhan sudah menjadi kewajiban untuk selalu melayani Tuhan dalam hal apapun. 


"Melayani Tuhan harus sungguh sungguh tentu dengan perbuatan. Saat ini kita semua diberi kesempatan makanya harus dilakukan dengan sungguh sungguh," ujar Sualang.

Didampingi Ketua Harian Pnt Franklin Tamara, Sekretaris Otniel Tewal dan Bendahara Allen Rantebua, Sualang pun menyebut untuk pertemuan perdana panitia akan dilaksanakan Senin (23/10) pukul 16.00 WITA di aula Pemkot Manado.


Ini daftar susunan lengkap panitia Apel Raya Panji Yosua P/KBSinode GMIM Tahun 2023.



Ketua Umum :Pnt. dr. Richard H. M. Sualang

Ketua Harian :Pnt. Franklyn C. Tamara 

Wakil Ketua 1:Pdt Yudi Tunari, M.Th

Wakil Ketua 2: Pnt. Brian Waleleng, SH, M.Kn.

Wakil Ketua 3: Pnt. Drs. Harke V. R. Tulenan, M.Si.

Wakil Ketua 4: Julises D. Oehlers, SH

Wakil Ketua 5: Hendrik Warokka, S.Pd, DEA 

Wakil Ketua 6: Johny R. Suwu, ST

Wakil Ketua 7:Peter A. Eman, ST 

Wakil Ketua 8:Edwin Moniaga, S.H, M.H. 

Wakil Ketua 9 : Pdt. Yani Lompoliu, S.Th. 

Sekretaris Umum:Otniel K. Tewal, S.S, M.M 

Wakil Sekretaris 1: Pnt. Franky Mocodompis, S.Sos.

Wakil Sekretaris 2:Roona Lasut, S.Sos

Bendahara:Allen Rantebua, S.T.

Wakil Bendahara 1:Stenly Tamo, S.H

Wakil Bendahara 2:Noviyanti N. Mongkau, S.E.

Seksi-seksi :

1. Seksi Sekretariat

Koordinator:Pnt. Drs. Sonny M. Takumansang, M.Si.

Wakil Koordinator :Yeldy J. Rogahang, SIP

Anggota:

Pnt Steven Bojoh

Henry R. K. Tampangela, ST

Frangky J Makinggung, S.Ak

Noldi Lela, S.Sos.

Boy R. Metekohy

Decky Tiwa

Bobby Londa

Demsi Tulangow 


2. Seksi Acara dan Lomba

Koordinator:Pnt. Jimmy Fredy Davy Gosal, SH, MH 

Wakil Koordinator :Drs. Pontowuisang Kakauhe

Anggota:

Pnt. Dr. Marnex W. Berhimpong, Kes.,AIFO 

Sonny Hermanto

Pnt. Richi Rolleh

Pnt. Wendra Koagouw

Pnt. Drs. Vecky Adrie Rondonuwu

Pnt. Berry Rafles Liogu, SH, S.Pd

Innov Th. Waleleng, S.Sos, M.Si.

Jhon Steve Takasiliang, SH

Fengki Mamirahi, S.IP.


3. Seksi Usaha Dana

Koordinator:Steven D. Rende, SH, M.H

Wakil Koordinator :David Alvons Kambey, A.Pi 

Anggota:

Pnt. Arthur Rahasia, SE

Pnt. Faisal Arifin, S.E

Dkn. Vary Kapoyos

Dkn. Royke Frits Gerald Alan Kalalo, S.E

Pnt. Jefry Salilo, S.E

Pnt Rico J. Ferdinandus, S.T, M.T

Dkn. Steven Rombot, S.E

Pnt. Arthur Tuela, SE

Pnt. Raymond Pola

Joy Renaldo M. Tuna, S.Pd

Constantine Doaly, S.Pt

Andar M. P. Ginting, ST


4. Seksi Konsumsi

Koordinator:Ir. Meisje H. N. Wollah, M.Si

Wakil Koordinator :Diane Youla Mintalangi, SE

Anggota:

Esther T. J. Mamangkey, SE, MM

Dra. Neivi Lenda Pelealu, M.Si

Meiske Conny Lantu, SE

Dkn. Meylani Mariani Arina, M.E

Dkn. Florensia Susiane Pedah, SE, M.Si


5. Seksi Transportasi

Koordinator:Jeffry Worang J., S.E.

Wakil Koordinator :Pnt. Stenly Patimbano, S.H.

Anggota:

Pnt. Alwy Pontoh, S.E.

Pnt. Jeffry Kakunsi

Andre Gerungan, S.H.

Pnt. Herry Kolondam, S.H.

Imanuel Maurits Mandak, S.E.

Jemmy Legi 


6. Seksi Perlengkapan

Koordinator:Franky J. Porawouw, S.H.

Wakil Koordinator :Pnt. R. Jonas Makawata, S.E.

Anggota:

Pnt. Rizal Kasehung

Henry Meicle Johnly Kontu, S.P.

Pnt. Noldy Keintjem, SE.,M.E.

Pnt. Glennstiano Franky Kowaas, S.H, M.H.

Pnt. Marlen Artur Tatumpe

Rommy Mandey, SH, M.H.

Edward G. Buisan, S.H.

Victor Matindas

Agus Horman 

Fernando Rarung


7. Seksi Keamanan

Koordinator:Yohanis B. Waworuntu, SE, M.Si 

Wakil Koordinator :Kompol Melky Jacky Lapian

Anggota:

Pnt. AKBP Samuel Mintje 

AKBP Arke Furman Ambat, S.I.K., MH 

Pnt. Vecky Bimbangnaung, S.H. 

Pnt. Drs. Alpret Pusungulaa, MAP

Jhonny Kandouw

Stenly Kaunang 


8. Seksi Publikasi & Dokumentasi 

Koordinator:

Pnt. Reintje A. Heydemans, SE., M.Si

Wakil Koordinator :Pnt. Steven Rondonuwu

Anggota:

Pnt. Joppie Senduk 

Pnt. Marlon Sumarauw 

Pnt. Aswin Lumintang 

Filep Kapantouw

Pnt. Drs. Boyke Monding

Hesky Mannopo

Raymon Sumoked

David D. Rorimpandey

Ferdy Ngantung 

Donny Sumilat


9. Seksi Kesehatan 

Koordinator : 

dr. Steaven P. Dandel, M.Ph 

Wakil Koordinator : Dkn. dr. Berty A. J. J. Rumondor 

Anggota : 

Meity E. Pangkerego, SE, ME 

dr. Joy M. A. Zeekeon 

dr. Jimmy Lalita M.Kes 

Ronny I. P. Suoth, SKM, S.Psi, M.Kes 

Boby K. Kereh, SH, M.Si 

Agustine F. H. Kandou, S.Kep 

dr. Deisy E. L. Supit 

dr. Meidy S. Wollah 

dr. Ivone V. Rimbing 

dr. Meilanny M. Th. Muaja 

dr. Oktavin Y. Umboh 

dr. Billy D. S. Wasida 

dr. Maya S. M. Pelle, M.Kes 

dr. Mardi S. Rotinsulu 

dr. Stanly Rawung, M.Kes.


*Middle*

Perayaan HUT Pelprip ke-70 se-Indonesia, Diawali KKR dan Berbagai Lomba Siap Digelar di Bitung

Perayaan HUT Pelprip ke-70 se-Indonesia, Diawali KKR dan Berbagai Lomba Siap Digelar di Bitung


BITUNG, CARIKABAR.ID
- Dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun Pelayanan Pria Pantekosta (Pelprip) ke 70 se Indonesia, bakal diawali dengan berbagai kegiatan diantaranya, lomba kesenian, olah raga dan ibadah Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR), Senin (23/10/2023).

Ketua Majelis Daerah GPdI Sulut, Pdt Ivonne Awuy Lantu menghimbau kepada seluruh Gembala dan warga GPdI se-Sulut, untuk hadir pada acara KKR dan ibadah puncak.

"Saya menghimbau kepada seluruh warga GPdI di Sulut, mari sama-sama kita sukseskan dan hadiri perayaan HUT Pelprip ke 70 di kota Bitung," ucap Pdt Ivonne Awuy Lantu.

Menurut Ketua Panitia Pelaksana, Pdm Devi Barakati, ST, STh, MPd.K saat ditemui di Stadion Duasaudara, Minggu 22 Oktober 2023 mengatakan, berbagai persiapan terus dimatangkan oleh panitia.

"Perayaan HUT Pelprip tahun ini dilaksanakan beda dari biasanya. Ada berbagai lomba yang akan dilaksanakan diantaranya, lomba kesenian dan olah raga yang akan dimulai pada Senin, 23 Oktober 2023, dan juga ada ibadah KKR di Stadion Duasudara Manembo-nembo," jelas Barakati.

Ketua Komisariat Pelprip Kota Bitung ini menambahkan, untuk ibadah KKR akan dilaksanakan selama 2 malam. Sementara diacara puncak hari Rabu 25 Oktober 2023, akan dilaksanakan ibadah agung dan pawai kendaraan hias serta lomba gerak jalan, dengan peserta dari seluruh Sulawesi Utara serta ada beberapa dari luar daerah.

"Karena ini kegiatan skala nasional, maka peserta akan hadir dari seluruh Indonesia. Saat ini sejumlah peserta yakni pengurus Pelprip dari berbagai daerah seperti Papua, Sumatera, Kalimantan dan lainnya sudah berada di Bitung," jelas Barakati.

Sekretaris Panitia, Drs Jonly Poli menambahkan, untuk ibadah KKR akan jadi pembicara yakni Pdt Dr Frangky Rewah, yang merupakan ketua Majelis Daerah Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Sulawesi Tengah pada hari pertama dan di hari kedua atau Selasa, 24 Oktober pembicara KKR adalah Pdt Dr Elim Simamora dari Medan, yang merupakan Sekretaris Umum Majelis Pusat GPdI.

"Ibadah Agung diacara puncak akan dilaksanakan di stadion Duasudara, dan akan dipimpin oleh Ketua Umum Majelis Pusat GPdI, Pdt Dr. John Weol, MTh M.Div dari Jakarta," ujar Poli.

Ketua Komisi Daerah Pelprip Sulut, Drs Meki Onibala, MM mengatakan, dalam rangkaian HUT Pelprip ke 70 ini, juga akan dihadiri oleh seluruh Komisi Daerah Pelprip GPdI se- Indonesia serta Komisi Pusat Pelprip.

"Semua Majelis Daerah GPdI dari seluruh Indonesia dan Majelis Pusat dipastikan akan hadir dikegiatan ini," kata Onibala.

Ketua Komi Pusat Pelprip GPdI, Pdt John Awuy mengatakan, pihaknya mengapresiasi panitia pelaksana yang telah bekerja dengan maksimal untuk mensukseskan acara ini.

Koordinator Humas Panitia Pelaksana, Hezky Goni, mengapresiasi Pemkot Bitung dan Pemprov Sulut yang mendukung penuh kegiatan ini.

"Kami panitia berterima kasih dan apresiasi kepada Pemkot Bitung dibawah pimpinan walikota Maurits Mantiri dan Wakil Walikota Hengki Honandar serta Pemprov Sulut yang sangat mendukung kegiatan ini. Kami juga memohon maaf kepada seluruh warga kota Bitung, jika pada hari puncak perayaan HUT Pelprip nanti, akan terjadi kemacetan lalu lintas. Perayaan tahun ini panitia mengangkat tema "Nyalakan Apimu"," pungkas Goni.

*Middle*


Jumat, 20 Oktober 2023

 Festival Pelnap GPdI Sulut Dibuka Kakanwil Kemenag Sulawesi Utara

Festival Pelnap GPdI Sulut Dibuka Kakanwil Kemenag Sulawesi Utara


MANADO, CARIKABAR.ID
- Acara Festival Pelayanan Anak Pantekosta (FPAP) Komis Daerah Pelayanan Anak Pantekosta (KD Pelnap) GPdI Sulawesi Utara di buka Kanwil Kemenag Sulawesi Utara diwakili Pdt DR Anneke Purukan, M.Pd Kabid Pendidikan Kristen.


Acara bertempat di Atrium Star Square Bahu Manado, Sabtu (21/10/2023), diawali ibadah yang dipimpin Biro Pembinaan Warga Jemaat MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Lexi Karundeng, S.Th dengan bacaan Alkitab dalam Matius 25 ayat 15, "Manfaat Talenta." 


"Temukan bakat mu, kembangkan Bakat mu dan jadilah berkat bagi banyak orang," harap Pdt Karundeng.


Kanwil Kemenag Sulawesi Utara melalui Kabid Pendidikan Kristen Pdt DR Anneke Purukan,S.PAK, M.Pd,  mengatakan, kegiatan festival anak penting sebagai bagian dari pertumbuhan iman.


"Situasi sekarang ini dengan adanya ajaran yang kelihatan baik namun telah melenceng dari ajaran yang sesungguhnya, maka penting juga peran dari guru sekolah Minggu untuk peningkatan kualitas," kata Pdt Puruka.



Panitia pelaksana Festival Anak Pantekosta dalam laporannya melalui Sekretaris Pdm Steven Pelle, S.Th mengatakan, peserta yang ikut lomba saat ini telah melalui seleksi tingkat Komisariat Kabupaten/ Kota.


Ketua KD Pelnap GPdI Sulawesi Utara Pdt Frangky Umboh, S.Th menyampaikan selamat datang bagi pengurus Komisariat Pelnap Kabupaten Kota di Sulawesi Utara.


"Selamat bertanding bagi para peserta lomba baik kategori anak maupun guru dan kepada juru selamat melaksnakan tugas dalam lomba festival anak, Tuhan memberkati kita semua," ucap Pdt Frangky.


*Middle*

Kamis, 19 Oktober 2023

Matangkan Festival Anak GPdI Sulut, Panitia Gelar Rapat Technical Meeting

Matangkan Festival Anak GPdI Sulut, Panitia Gelar Rapat Technical Meeting


MANADO, CARIKABAR.ID
- Komisi Daerah Pelayanan Anak Pantekosta (Pelnap) GPdI Sulawesi Utara melalui Panitia pelaksana Festival Pelnap Sulawesi Utara (FPSU) melaksnakan rapat Technical Meeting di GPdI Tikala, Manado, Kamis (19/10/2023).


Ketua KD Pelnap GPdI Sulawesi Utara Pdt Frangky Umboh, S.Th mengatakan, kegiatan Festival Anak ini adalah salah program KD Pelnap di tahun 2023.


"Iven ini merupakan program tahunan komisi daerah anak yang harus dilaksanakan sebagai bagian dari tanggung jawab bagi pertumbuhan dan perkembangan rohani anak pantekosta di Sulawesi Utara," kata Umboh.


Pdt Frangky Umboh menyampaikan acara ini mendapat dukungan Ketua MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu dan jajarannya.


"Bersyukur kepada Tuhan acara yang telah melalui tahapan seleksi dari tingkat Komisariat sampai pada puncak tahap festival nanti pasti di tolong Tuhan, kami pun memohon topangan doa bagi warga GPdI untuk acara tahap akhir nanti," tutur Pdt Frangky.



Sementara itu, ketua panitia pelaksana Festival Anak GPdI Sulawesi Utara Janty Rorimpunu, S.Th menjelaskan para peserta festival yang akan ikut, telah lolos seleksi di tingkat Komisariat Kabupaten dan Kota.


"Yang mengikuti lomba festival anak, pesertanya dari anak-anak dan guru-guru sekolah minggu yang telah lolos seleksi dari tiap-tiap Komisariat," ucap Rorimpunu.


Lanjut Rorimpunu mengungkapkan bahwa,  ada tiga kategori lomba khusus anak-anak dan dua jenis lomba bagi guru-guru.


"Adapun jenis lomba dilaksnakan, khusus anak-anak berupa lomba rebana, beners dan gardan lagu, sementar untuk guru-guru adalah bercerita menggunakan alat peraga dan panggung boneka," sebut Rorimpunu.


Diingatkannya juga, acara yang bertemakan Moving Forward akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 21 Oktober 2023, bertempat di atrium Start Square Bahu Manado.


" jangan lupa dukungan penuh para orang tua anak peserta lomba dan guru sekolah Minggu pada acara festival pelnap 2023," harap Rorimpunu.


Terkonfirmasi bahwa jumlah peserta yang mengikuti lomba itu kurang lebih 100 peserta sebagai keterwakilan dari 22 Komisariat Pelnap GPdI Sulawesi Utara.


*Middle*

Upaya Penguatan Pelayanan Administrasi Kependudukan, Pemkot Manado Gelar FGD

Upaya Penguatan Pelayanan Administrasi Kependudukan, Pemkot Manado Gelar FGD


MANADO, CARIKABAR.ID
- Terkait inergitas dan Sinkronisasi Lintas Perangkat Daerah Dalam Upaya Penguatan Pelayanan Administrasi Kependudukan.Wali Kota Manado Andrei Angouw melalui Sekretaris Dareah (Sekda) Dr Micler C,S Lakat, SH.MH membuka Focus Group Discussion (FGD), bertempat di Aula Serbaguna Kantor Walikota Manado, Kamis (19/10/2023) sore 


Tujuan kegiatan FGD tersebut, menurut Asisten I Pemkot Manado Juleses Deffie Ohlers SH, yaitu Penguatan Pelayanan Administrasi Kependudukan Lintas Perangkat daerah di Kota Manado.


“Rencana kami akan membuat satu wadah yang namanya FOR PENTAS AARS yang artinya Forum Penguatan Lintas Perangkat Daerah Administrasi Aman Rakyat Senang, dan ini yang kami harapkan,” kata Ohlers kepada sejumlah media.


Lanjut kata Ohlers, maksud diadakan kegiatan FGD ini adalah bagaimana memberikan pelayanan yang cepat, mudah, murah dan tuntas. Memberikan pelayanan kependudukan dan catatan sipil yang berkualitas dan menjangkau seluruh masyarakat.


“Ini semua memerlukan komitmen, yaitu komitmen untuk mewujudkan adanya koordinasi yang kuat antar perangkat daerah yang berkaitan dengan keberhasilan penyelenggaraan dari kependudukan,” tucapnya.


Lebih dalam Ohlers mengatakan, dirinya pernah menjadi Kadis Capilduk sehingga mengangkat materi ini dalam Proyek Perubahan dirinya. Tadi juga sudah digelar FGD dengan meminta masukan-masukan dari Pentahelix, seculer terkait yang didalamnya ada Akademisi, Pemerintah, Masyarakat, Tokoh Agama, Swasta dan Media.


“Berharap ke depan Proyek Perubahan ini menjadi wadah yang menjadi salahsatu pemicu yang akan membuat terjadinya peningkatan administrasi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Manado,” sebutnya.


Hadir pada kegiatan ini, Akademisi dari Unsrat Manado Pembantu Dekan I Dr Danny Pinansang, SH.MH, Kadis Kesehatah dr Steaven Dandel, Kadis Capilduk Erwin Kontu, Staf khusus, Camat, Kabag Hukum, Kabag Organisasi, Kabag Kerjasama dan stakeholder.

*Middle*

HUT Kaum Bapa GPdI Pekan Depan, 10.000 Warga GPdI se-Indonesia Padati Stadion Dua Saudara Bitung

HUT Kaum Bapa GPdI Pekan Depan, 10.000 Warga GPdI se-Indonesia Padati Stadion Dua Saudara Bitung


MANADO, CARIKABAR.ID
- Dalam rangka pelaksanaan ibadah agung dan lomba olahraga dan kesenian yang  merupakan agenda perayaan HUT ke-70 Pelayanan Pria Pantekosta (Pelprip) GPdI, panitia pelaksana melaksanakan rapat akhir, bertempat di Ruangan Kantor Inspektorat Provinsi Sulawesi Utara, Kamis (19/10/2023).


Rapat tersebut di hadir unsur pengurus Komisi Daerah Pelprip dan Komisariat Kabupaten/Kota dan Panitia Pelaksana HUT ke-70 Pelprip yang akan di gelar sejak 23-24 Oktober 2023 di Stadion Dua Saudara Kota Bitung.


Ketua KD Pelprip GPdI Sulawesi Utara Drs Meiki Onibala, M.Si dalam arahannya, mengingatkan pentingnya kerja sama dan komunikasi antara Panitia dan Komisi Daerah dalam pelaksanaan iven Nasional GPdI di Sulawesi Utara.


"Kita berdoa suapaya agenda akbar ini dapat terselenggara dengan baik, tentunya didukung keseriusan panitia dan semua pengurus Pelprip baik di daerah maupun di semua komisariat kabupaten dan kota yang ada di Sulawesi Utara," kata Pdm Meiki Onibala.



Sementara itu, Ketua Panitia pelaksana HUT ke-70 Pdm Devie Barakati, ST, STh, M.Pd mengatakan, kegiatan ini diperkirakan akan diikuti 10.000 pengurus Pelprip yang datang dari berbagai daerah yang ada di Indonesia.


"Kegitan ini akan di awali dengan kegiatan lomba olahraga dan kesenian dan puncak perayaan ibadah agung HUT  yang di hadiri oleh unsur pengurus Pusat dan Daeah serta warga GPdI Sulawesi Utara," ucap Barakati.


Lanjut Barakati, acara ini kami terus komunikasikan dengan Majelis Daerah terkait seriap perkembangan kesiapan perayaan ini.


"Bersyukur suport penuh dari Ketua Komisi Pusat dan Unsur Majelis Daerah GPdI Sulawesi Utara, dalam hal ini MD telah menyampaikan kehadiran dan partisipasi warga GPdI lewat surat edaran resmi," jelas Barakati.


Ditamabahkan juga Barakati, kegiatan ini di dukung penuh Walikota Bitung.


"Bersyukur, acara kegiatan ini di dukung penuh Pemerintah Kota Bitung melalui Bapak Walikota Maurits Mantiri," kunci Barakati.


*Middle*

Rabu, 18 Oktober 2023

Giat HUT PMI ke-78, Walikota Angouw Ikut Donorkan Darahnya

Giat HUT PMI ke-78, Walikota Angouw Ikut Donorkan Darahnya


MANADO, CARIKABAR.ID
- Dalam rangka Hari Ulang Tahun Palang Merah Indonesia (PMI) ke-78, Walikota Manado Andrei Angouw mendonorkan darahnya pada kegiatan Gebyar Donor Darah PMI Manado, kamis (19/10/23), di Ruang Serba Guna Pemkot Manado.


Kegiatan yang berkaitan juga dengan HUT ke-49 Ketua PMI Manado Irene Golda Pinontoan ini bekerja sama antara Pemerintah Kota Manado dan Palang Merah Indonesia Kota Manado.

Aksi Donor Darah ini diikuti oleh ASN dan NON – ASN pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemerintah Kota Manado.


Sebelum berdonor, Walikota AA menjalani screening kesehatan terlebih dahulu.


” Terima Kasih, Boleh ikut berpartisipasi mendonorkan darah, semoga bisa bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan darah baik di rumah sakit,” kata Angouw usai mendonorkan darah.


Walikota juga berikan apresiasi bagi mereka yang mau memberikan partisipasi untuk menjadi pendonor.


“mereka sudah bersedia mendonorkan darah untuk kemanusiaan, untuk membantu orang yang membutuhkan darah, supaya sehat, “sebut Wali Kota Manado ini.


Sebanyak 28 kantong darah terkumpul untuk aksi kemanusiaan.


Turut hadir Ketua PMI Kota Manado Irene Golda Pinontoan, beberapa Kepala Perangkat Daerah diantaranya, Kepala Dinas Perhubungan Jefri Worang, Kepala Dinas Perindag Hendrik Waroka, Kepala BKPSDM Donald Supit, Kasat Pol PP Yohanis Waworuntu, Kabag Kesra Otniel Tewal, Kabag Umum, Wakil Ketua PMI Hendrik Montong, Sekertaris PMI dr. Marini Kapojos, Camat Sario Hendrik Lasut serta jajaran dari PMI Kota Manado.

*Middle*

Selasa, 17 Oktober 2023

PDI-P Umumkan, Mahfud MD Resmi Cawapres Dampingi Ganjar Pranowo

PDI-P Umumkan, Mahfud MD Resmi Cawapres Dampingi Ganjar Pranowo


JAKARTA, CARIKABAR.ID
- Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) Megawati Soekarnoputri secara resmi mengumumkan Mahfud MD sebagai Calon Wakil Presiden pendamping Ganjar Pranowo Calon Presiden pada Pilpres 2024.


Pengumuman itu disampaikan langsung Megawati bertempat di kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusa, Rabu ( 18/10/2023) pagi.


Mengawati mengatakan, keputusan yang diambil telah melalui berbagai pertimbangan untuk bangsa dan negara.


"Saya mengambil keputusan hari ini Rabu (18/10/2023) saya tujukan buat bangsa dan negara, maka Cawapres yang dipilih PDIP Ganjar Pranowo adalah bapak Prof DR Mahfud MD," kata Ibu Mega.


Dijelaskan Megawati, dalam proses pemilihan calon pimpinan tidak boleh lepas dari sejarah masa lalu dan perenungan panjang.


"Hari ini banyak Jurnalis berkumpul di kantor DPP PDIP, mereka bertanya kapan pengumuman Cawapres?," ujar Megawati.


Turut hadir dalam acara itu para petinggi partai koalisi pendukung Ganjar antara lain Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono, Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang, dan Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden Arsjad Rasjid.


*Middle*

Pemkot Manado Terima Bantuan Mobil Pendingin Ikan dari KKP RI

Pemkot Manado Terima Bantuan Mobil Pendingin Ikan dari KKP RI


MANADO, CARIKABAR.ID
– Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Republik Indonesia, memberikan bantuan satu unit mobil pendingin dan pembeku ikan berkapasitas 6 ton kepada Pemerintah Kota Manado, Sulawesi Utara.


Bantuan tersebut diserahkan langsung Wakil Walikota dr Richard Sualang mewakili Walikota Andrei Angouw, buat koperasi nelayan Karunia Tumumpa didampingi Sekda Dr Micler C.S Lakat, SH.MH  dan Kadis Kelautan dan Perikanan Kota Manado M. Sofyan kepada perwakilan dari Koperasi  atau Kelompok Nelayan Karunia di Pendopo Kantor Wali Kota Manado, Selasa (17/10/23).


Wakil Wali Kota dr Richard Sualang, kepada sejumlah Awak Media mengatakan, truk 8 roda model box itu merupakan mobil khusus pendingin  yang telah dirancang dengan teknologi canggih untuk mengawetkan hasil tanggkapan laut para nelayan sehingga tidak mudah membusuk saat akan dipasarkan.


Dikatakan Wawali, bantuan tersebut diperuntukkan bagi kelompok koperasi nelayan yang berada di Kota Manado untuk dikelola secara bersama-sama.


“Dengan adanya bantuan ini masyarakat nelayan kita sudah tidak harus khawatir lagi hasil melautnya akan cepat busuk kerena mobil ini sudah dirancang untuk mengawetkan, contohnya seperti ikan,” jelas Sualang.


Dia pun berharap, agar bantuan yang diberikan kepada para nelayan dapat dimanfaatkan dengan baik sesuai aturannya dan bukan untuk kepentingan pribadi.


“Selain sektor pertambangan, pertanian, perkebunan dan pariwisata, di bidang perikanan juga ini akan terus kita genjot agar kebutuhan masyarakat nelayan kita secara bertahap dapat terpenuhi demi kemajuan perekonomian kita dan kesejahteraan bersama di bidang perikanan,” ucapnya.

*Middle*

 

Senin, 16 Oktober 2023

Wawali Sualang Buka Kegiatan Gerakan Pangan Murah

Wawali Sualang Buka Kegiatan Gerakan Pangan Murah


MANADO, CARIKABAR.ID
- Wakil Walikota Manado Dr Richard Sualang membuka secara resmi kegiatan Gerakan Pangan Murah Dinas Pangan Pemerintah Kota (Pemkot) Manado, bertempat di Kantor Kecamatan Wenang, Senin (16/10/2023).


Kegiatan tersebut dalam rangka peringatan Hari Pangan Sedunia tahun 2023 yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.


Dalam sambutannya,Wawali Sualang menyampaikan, agar kegiatan ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dengan baik.



“Kegiatan ini serentak dilaksanakan, dan untuk kota Manado kita laksanakan di Kecamatan Wenang. Saya berharap kegiatan dapat berguna dan bermanfaat untuk masyarakat,” ucap Wawali Sualang.


Lanjut Sualang, mengatakan, Pemerintah Kota Manado terus berusaha mendekatkan pelayanan bahan pokok melalui Bulog maupun di Dinas Pangan supaya masyarakat lebih mudah membeli bahan – bahan pokok. Pemerintah menjamin ketersediaan bahan pokok tetap ada untuk masyarakat.


“Jadi silahkan ibu – ibu manfaatkan, harganya dibawah harga pasaran,” harap Sualang.


Dikesempatan itu juga, Wakil Walikota menyerahkan hadiah sembako bagi para lansia yang hadir.


Hadir pada kegiatan ini, Asisten II Pemkot Manado, Atto RM Bulo SH.MH, kepala Dinas Pangan Manado, Meisje Wollah dan Camat Wenang, Bonyx Saweho, Sekertaris Dinas Pangan, Fidelwin Bulolo, Sekcam Wenang, Kabid Distribusi dan Cadangan Pangan Jemmy Lombo SE. Serta Asisten Manager OPP Perum Bulog Divre SulutGo Indah Agustina.

*Middle*

Jumat, 13 Oktober 2023

Silaturahmi DPP PSI, Kaesang: Warga Sulut Gunakan Hak Pilih pada Pemilu 2024

Silaturahmi DPP PSI, Kaesang: Warga Sulut Gunakan Hak Pilih pada Pemilu 2024


MANADO, CARIKABAR.ID
- Dalam rangka kegiatan Silaturahmi PSI, Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep kembali mengingatkan masyarakat di Sulawesi Utara untuk datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024 mendatang.


Hal ini dikatakan Kaesang dihadapan para undangan, Pemilu dijadwalkan 14 Februari 2024 bertepatan dengan hari Valentine. 


"Di kesempatan ini saya tidak berbicara banyak. Tujuan saya datang di Sulawesi Utara ingin mengajak kita semua, khususnya  para pemilih untuk datang ke TPS memberikan suaranya," kata Kaesang.

Dia pun berpesan untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan menjelang pesta demokrasi lima tahunan, sehingga berjalan lancar dan aman. 


"Tentunya kita juga harus menjaga kenyamanan saat Pemilihan umum nanti, kalau ada yang ingin bervalantine ditunda dulu," ujarnya dengan nada bercanda saat bertatap muka dengan sebagian masyarakat Sulut bertempat di Rumah Alam Testo, Jl Ring Road Maumbi, Minahasa Utara (Minut), Jumat (13/09/23).



Di kesempatan yang sama, Kaesang juga meminta masukan dari masyarakat Sulut apa yang bisa dilakukan Partai Solidaritas Indonesia. 


"Partai PSI sangat solider, menjunjung tinggi toleransi. Itu sebabnya dia ingin bergabung dengan PSI," ucapnya 


Kaesang mengakui ada orang-oramg yang masih menganggap PSI adalah Partai kecil. Dia memastikan di tahun 2024 nanti, Partai yang dianggap kecil akan menjadi Partai yang diperhitungkan," tegas putera bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi).




Sebelumnya, Ketua DPW PSI Sulut Melky Jakhin Pangemanan (MJP) memberikan apresiasi atas kunjungan Ketua Umum DPP PSI bersama para petinggi DPP serta para Dewan Pembina. 


"Kedatangan Ketum PSI mas bro Kaesang merupakan kunjungan perdana di daerah Sulawesi Utara. Dipastikan di lain waktu putera bungsu Presiden RI Joko Widodo akan datang lagi bertatap muka dengan warga Sulut," ujar MJP sapaan akrab Melky Pangemanan. 


Dalam kunjungannya di Sulut, Kaesang didampingi Sekjen DPP PSI notabene Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang Badan Pentanahan Nasional (ATR/BPN), Raja Juli Antoni, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie serta Anggota Dewan Pembina DPP PSI Giring Ganesha dan Isyana Bagoes Oka.


Turut mendampingi legislator Sulut juga Ketua DPW PSI Sulut Melky Jakhin Pangemanan, Ketua DPD PSI Kota Manado juga anggota DPRD Manado Jurani Rurubua, serta Katua DPD PSI Minut Steven Tumilantow.


*Middle*

Kamis, 12 Oktober 2023

Wakil Walikota Richard Sualang Suport Sulut United Tembus Liga 1

Wakil Walikota Richard Sualang Suport Sulut United Tembus Liga 1


MANADO, CARIKABAR.ID
- Pemerintah Kota Manado akan menggerakkan semua potensi yang ada sebagai bentuk komitmen guna mengsuport Sulut United yang kini membidik target tembus Liga 1 yang sedang berlangsung sekarang. 


Hal itu dikatakan langsung Wakil Walikota Manado dr Richard Sualang, saat menghadiri undangan jamuan makan siang CEO Sulut United Mirza Hippy dan Media Officer & Public Relation Sulut United Vian Rondonuwu, Kamis (12/10/2023) siang. 


Sualang yang saat itu didampingi Steven Rondonuwu, Staf Khusus Walikota Manado, menyebut eksistensi Sulut United kini juga menjadi harga diri dan tanggungjawab warga Manado. 


"Kemajuan sebuah kota salah satu indikatornya jika ada sebuah klub sepakbola profesional, dan Manado kini punya Sulut United. Meski namanya Sulut tapi kiblatnya adalah kota Manado," kata Wawali Sualang.


Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Manado menambahkan, sepakbola saat ini sudah menjadi industri yang didalamnya ada investasi. Jika bicara investasi didalamnya ada perputaran perekonomian. 


"Dari sisi pemerintahan yang namanya investasi tentu akan menguntungkan dimana akan ada pemasukan bagi pemerintah, ini yang harus dijaga agar sama sama saling menguntungkan, makanya pemerintah wajib memberi suport eksistensi Sulut United, UMKM pun akan berputar saat pertandingan," ucapnya.


Dijelaskan Sualang juga, mungkin salah satu solusi yang akan kami tawarkan ialah membantu memasarkan distribusi tiket masuk. 


"Bisa ke sekolah sekolah bisa juga akan dipasarkan ke ASN Pemkot Manado. Saat ini ASN ada 5000-an, 1000 saja yang beli karcis saat pertandingan kan lumayan membantu," tegas Sualang," sebut Sualang.


Lelaki 'gila bola' yang punya klub favorit Manchaster United ini, ikut memberi masukan pada manajemen Sulut United untuk mengembangkan pembinaan sepak bola usia dini dengan cara menjalankan yang namanya SSB. 


"Kalo bisa dibentuk dari anak-anak supaya akan banyak stok pemain yang siap pakai. Yang pasti tugas Pemkot saat ini ialah bagaimana mengembalikan pasion Persma Manado jaman dulu dan diberikan ke Sulut United," tuturnya.


Mirza Hippy, menyampaikan terima kasih atas dukungan pemerintah kota Manado sampai saat ini sehingga Sulut United masih eksis. Diapun menyebut semua kewajiban manajemen akan selalu dipenuhi. "Pembayaran pajak hiburan hasil penjualan karcis selalu kami langsung realisasikan ke Bapenda, segala macam ijin serta administrasi yang berhubungan dengan pemerintah selalu kami selesaikan," tegasnya.


Kedepan, Mirza mengungkapkan lagi jika manajemen Sulut United akan terus bersinergi dengan pemerintah kota Manado dalam memajukan kegiatan kegiatan olahraga di daerah ini. "Bukan hanya sepakbola jika memungkinkan olahraga apapun di daerah ini bisa kami suport jika itu saling menguntungkan," papar Mirza.

*Middle*