Rabu, 29 November 2023

Renovasi Kantor PDAM Manado, Taliwuna: Menggunakan Anggaran dari Laba Tertata dalam RKA Tahun 2023

Renovasi Kantor PDAM Manado, Taliwuna: Menggunakan Anggaran dari Laba Tertata dalam RKA Tahun 2023


MANADO, CARIKABAR.ID
- Terkait informasi penggunaan biaya pembangunan renovasi Kantor PDAM Wanua Wenang Manado berasal dari dana pesangon mantan karyawan PT Air Manado, kini dibantah Direktur Utama (Dirut)  PDAM Kota Manado Meiky Taliwuna.


Dikatakan Taliwuna, PDAM Manado tidak menata pesangon ex karyawan PT Air Manado.


“Pesangon Ex kryawan PT Air Manado menjadi tanggung jawab direksi PT Air Manado,” ungkap Taliwuna.



Bagi Taliwuna, renovasi yang dilakukan saat ini berupa pengecatan dan merapikan bangunan yang sudah sejak tahun 1992 belum pernah direnovasi.


“Anggran renovasi berasal dari laba tiap bulan berjalan dan sudah tertata dalam RKA tahun 2023 yang telah disetujui KPM/walikota Manado di bulanl Januari 2023,” katanya.



Lebih lanjut Taliwuna menyampaikan, pelaksanaan renovasi dilakukan managemen PDAM Kota Manado melalui Perdir Swakelola dan dilakukan sesuai laba yang terkumpul tiap bulan berjalan


“Masalah pesangon silahkan digugat melalui pengadilan Penyelesaian Hub industrial (PHI) semua item pekerjaan dibuatkan RAB dan Gambar 3D adi tidak benar kalau ada info tidak dibikin prencanaan,” terang Taliwuna melalui press rilis, Rabu (29/11/23).

*Middle*

Selasa, 28 November 2023

Panitia Sidang Sinode GMIM ke-36 diketuai Aaltje Dondokambey, Apt, M.Kes

Panitia Sidang Sinode GMIM ke-36 diketuai Aaltje Dondokambey, Apt, M.Kes


MANADO, CARIKABAR.ID
- Pelaksanaan Sidang Sinode GMIM ke-36 bertempat di gedung Gereje GMIM Bukit Moria Tikala Baru, Wilayah Manado Timur Empat, Selasa (28/11/2023).


Ketua Umum Panitia pelaksana Dra. Aaltje Dondokambey, Apt, M.Kes menyampaikan, bahwa persiapan yang dilakukan berkat Tuhan, dengan persekutuan dari pendeta, majelis dan anggota Jemaat GMIM Bukit Moria Tikala Baru. 


Lanjut, Aaltje juga sangat berterima kasih atas kerjasama yang baik antara panitia dan warga jemaat dalam mempersiapkan semua fasilitas yang di perlukan pada kegiatan ini.


" Terima Kasih kepada semua pihak yang sudah mendukung akan kelancaran sidang ini, Antusias dan kerjasama panitia dan warga jemaat dalam mempersiapkan kegiatan ini, mulai dari gedung,  makan, minum, berbagai perlengkapan pendukung sidang ini, sekali lagi, saya sangat bersyukur dan berterima kasih, " ucap Aaltje.


Bagi Ketua DPRD Kota Manado Aaltje Dondokambey, Sidang ini bukan hanya sebagai sarana mengevaluasi akan tetapi juga sebagai wahana untuk merumuskan sebuah perubahan yang diperlukan dalam pelayanan gereja. 


"Semua upaya ini bertujuan untuk menghadirkan syaloom Tuhan dan menjadi berkat dan damai sejahtera bagi semua umat Manusia," kunci Aaltje.

*Middle*

Minggu, 26 November 2023

Jemaat GPdI New Filadelfia Perum Kilu Permai Gelar Ibadah Natal

Jemaat GPdI New Filadelfia Perum Kilu Permai Gelar Ibadah Natal


MANADO, CARIKABAR.ID
- Jemaat GPdI  Filadelfia Perum Kilu Permai Paniki Bawah melaksanakan kegiatan acara ibadah perayaan Natal Yesus Kristus 2023, di gedung GPdI New Filadelfia Perum Kilu Permai Kelurahan Paniki Satu, Kota Manado, Minggu (26/11/2023) malam.


Penyampaian khotbah renungan Natal Pdt Denny Momongan, MA, M.Th di dasarakan pada bacaan Alkitab dalam Lukas 1 ayat 46-55, 'Natal menuntut kita untuk berkomitmen kepada keselamatan.'



Lawatan keselatan itu berarti kita harus beribadah dalam kekudusan. Lawatan keselatan bagi orang percaya harus setia beribadah.


"Kalau kita orang yang beribadah berarti kita harus jaga kualitas hidup orang percaya, baik tutur kata dan sikap hidup kita," kata Pdt Denny.


Bagi gembala GPdI Karpos Perum GPI, kualitas hidup orang percaya harus bertanggung jawab kepada Tuhan.


"Hargailah lawatan keselamatan dalam hidup kita orang percaya yang mempraktekan pengajaran memuliakan Tuhan, sehingga Natal menjadi berkat bagi diri sendiri dan berdampak bagi orang lain," ucap Pdt Momongan yang juga menjabat Ketua Majelis Wilayah Vll GPdI Mapanget Satu.



Sambutan Pemerintah Kelurahan Paniki Satu Deesche Tumundo mengatakan, bersyukur bersama dalam perayaan Natal, atas nama Pemerintah Kota Manado menyampaiak selamat merayakan Natal 2023.


"Mari kita rayakan Natal dengan sederhana, dan mendukung program pemerintah Kota Manado," ucap Tumundo.


Selanjutnya sambutan Majelis Wilayah Vll Mapanget Satu melalui Penasehat Pdt Dr F Sualang, M.Th menyampaikan apresiasi perkembangan pelayanan pekerjaan Tuhan di wilayah kususnya GPdI New Filadelfia Kilu Permai Paniki Satu.


"Dengan Firman Tuhan yang disampaikan dalam ibadah ini terkait keselamatan dalam kaitannya dengan Natal, syukur kepada Tuhan lewat berkat yang Tuhan berikan kepada kita sampai saat ini," tutur Pdt Sualang.


Gembala GPdI New Filadelfia Kilper Pdt Bobby Sumigar menyampaikan terima kasih atas kerja dari panitia pelaksana natal yang boleh mempersiapkan acara ini dengan baik.


"Kesuksesan acara natal ini semua karna campur tangan Tuhan semata, serta kerjasama panitia dan seluruh jemaat, Tuhan memberkati semuanya," sebut Pdt Sumigar.


Panitia Natal, Natalia Brutu Mumu Menyampaikan, syukur kepada Tuhan segingga acara natal boleh berlangsung dengan baik.


"Tuhan memberkati kehadiran Pemerintah dan Pimpinan Gereja dan para hamba-hamba Tuhan dan semua undangan yang telah memenuhi undangan acara ini," ungkap Natalia.


*Middle*

Jumat, 24 November 2023

Ribuan Anggota Panji Yosua GMIM Ikut Ibadah Agung dan Apel Raya

Ribuan Anggota Panji Yosua GMIM Ikut Ibadah Agung dan Apel Raya


MANADO, CARIKABAR.ID
- Suasana lokasi Pohon Kasih Megamas di padati Ribuan anggota Panji Yosua dalam kegiatan Ibadah Agung dan Apel Raya Sinode GMIM tahun 2023 , Sabtu (25/11/2023). 

Kegiatan yang dihadiri Gubernur Olly Dondokambey itu diawali dengan ucapan selamat datang oleh Walikota Manado, Andrei Angouw menyampaikan apresiasi kegiatan yang diadakan dalam wilayahnya. 


"Terimakasih atas kehadiran dari bapak-bapak sekalian anggota Panji Yosua GMIM yang telah hadir di lokasi ini. Selamat menikmati Kota Manado," ucap Angouw. 


Sementara itu, Panglima Panji Yosua PKB GMIM James Sumendap dalam sambutannya menekankan tujuan diadakan kegiatan tersebut. 

"Tujuan kegiatan Ibadah Agung dan Apel Raya Sinode GMIM ini karena kita akan memasuki Natal dan tahun baru, dan kewajiban kita adalah melindungi jemaat yang melakukan ibadah pra natal di tingkat jemaat sampai ibadah natal dan tahun baru 2023 ini. Ini dilakukan agar ibadah natal dan tahun baru di tahun 2023 ini berjalan baik, dan dengan sukacita, dan juga kita membantu TNI Polri dalam rangka pengamanan ibadah," sebut Sumendap. 


Lanjut Sumendap, dia juga mengajak kepada seluruh anggota Panji Yosua untuk bisa berkontribusi baik untuk pelaksanaan Pemilu 2024 nanti. 

"Kita saling berkoordinasi, disitulah kontribusi kita, menjaga dan melindungi. Agenda kedua juga kita punya kewajiban mensukseskan pemilu 2024, kita hargai dan hormati agar penyelenggaraan pemilu 2024 berjalan dengan baik  ini bagian kita sebagai warga gereja dan warga negara," harap Bupati Mitra dia periode ini. 


Ketua komisi Pelayanan PKB Sinode GMIM Periode 2022-2027, Maurits Mantiri mengatakan, kegiatan Ibadah Agung dan Apel Raya Sinode GMIM akan memberikan banyak dampak positif bagi daerah tersebut. 

"Kegiatan rohani seperti ini juga memberi dampak positif dari segi ekonomi di tempat itu. PK/B GMIM tidak boleh bersikap politik praktis, tapi kita punya sikap politik," ujar Mantiri. 


Ketua Forum Komunikasi (FK) PKB PGI periode 2023-2028, Olly Dondokambey dalam sambutannya mengajak kepada seluruh anggota Panji Yosua untuk tidak menurunkan semangatnya dalam pelayanan. 


Semangat Yosua dalam merebut tanah Kanaan adalah semangat kita anggota Panji Yosua GMIM. Semangat itu yang kita teruskan, tidak perlu takut karen Tuhan pasti akan melindungi dan menyertai kita sekalian," ujar Olly Dondokambey disambut tepuk tangan hadirin. 


Olly Dondokambey juga menyinggung tentang kehadiran anggota Panji Yosua yang menjadi motor dalam menggerakkan perekonomian di Provinsi Sulawesi Utara. 

"Tingkatkan semangat kita untuk melayani. Dalam konteks berbangsa dan bernegara, kita harus bersinergi, dengan pemerintah. hampir 8 tahun kami memimpin semua terkoordinasi dan berjalan dengan baik, dengan gereja dan jemaat. Kita harus sehati dan sepikir, kita harus menjaga lingkungan, dan juga pembangunan. Kita harus peduli lingkungan sekitar kita, jangan sampe ada anggota Panji Yosua ada yang masuk garis kemiskinan, langsung infokan ke pemerintah," tutupnya. 


Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan Apel Raya Panji Yosua.  Selanjutnya, ibadah yang dipimpin oleh Ketua BPMS Sinode GMIM Pdt Hein Arina. 

Jalannya kegiatan berlangsung dengan baik. Begitu juga dengan pembagian makanan oleh panitia penyelenggara terpantau aman dan lancar. 


Usai kegiatan dilangsungkan Grand Prix Lomba Yel Yel Panji Yosua yang diikuti 10 peserta yang mewakili jemaat masing-masing.


Ketua Umum Panitia Pnt dr Richard Sualang, didampingi Ketua Harian Pnt Franklyn Tamara, Sekretaris Otniel Tewal dan Bendahara Alen Rantebua, menyampaikan terima kasih bagi semua Panji Yosua yang hadir dalam kegiatan. 

Wakil Walikota Manado ini memuji semangat serta kebersamaan yang ditunjukan mulai dari Pengurus Panji Yosua Sinode GMIM, wilayah hingga jemaat masing-masing. "Tuhan pasti memperhitungkan semangat pelayanan kita semua," kata Sualang.

*Middle*

Kamis, 23 November 2023

Wawali Sualang Hadiri Rakor Penyelenggara Lalulintas dan Angkutan Umum Kota Manado

Wawali Sualang Hadiri Rakor Penyelenggara Lalulintas dan Angkutan Umum Kota Manado


MANADO, CARIKABAR.ID
- Wakil Walikota Manado dr Richard Sualang hadir dan mengikuti Rapat koordinasi dalam rangka Mensinergikan Tugas Pokok dan Fungsi Setiap Instansi Penyelenggara Lalu Lintas Dan Angkutan Umum Kota  Manado, di Hotel Gran Puri Manado, Kamis (23/11/2023).

dr Richard Sualang mengharapkan para peserta rakor untuk membangun komunikasi dan koordinasi yang baik.

"Lewat rakor ini saya meminta kepada rekan-rekan sekalian untuk terus berkomunikasi dan berkordinasi. Dengan begitu setiap rencana dan tindakan kita akan terarah, tertata dan teratur efektif serta efisien." kata Sualang.


Lanjut Sualang, kita juga harus antisipatif dan mampu melakukan mitigasi potensi permasalahan dan kerawanan. Saya tambahkan pula perlu adanya komunikasi publik yang baik dan logis terkait pengaturan transportasi nataru kali ini.


"Dengan begitu, kebijakan pemerintah akan berjalan dengan baik transportasi aman lancar nyaman, Semua Heppy dan dapat merayakan natal dan menikmati Tahun baru." ucapnya.


Hadir pada kegiatan ini, Asisten 2 Bidang Perekonomian Atto RM Bulo SH,.Perwakilan KSOP Manado, Kabid Gakkum Ditlantas Polda Sulut AKBP Roy Tambajong, Perwakilan Jasa Marga, Pengurus DPD ALVI/ILVA Provinsi Sulut dan perwakilan Dinas PUPR.

*Middle*

Rabu, 22 November 2023

Diruang Kerjanya, Walikota Manado Terima Kunjungan Konsul Jendral Australia

Diruang Kerjanya, Walikota Manado Terima Kunjungan Konsul Jendral Australia


MANADO, CARIKABAR.ID
- Wali Kota Manado Andrei Angouw menerima kunjungan Konsul Jenderal Australia untuk Indonesia Bagian Timur Mr. Todd Dias  di ruangan tempat kerja Wali Kota, Kamis (23/11/2023).


Kunjungan Konsul Jenderal Australia itu dalam rangka mendiskusikan beberapa hal mengenai hubungan Australia dan Manado yang sudah terjalin baik selama ini, termasuk potensi kerjasama yang mungkin bisa dilakukan. 


Pembicaraan dengan menggunakan bahasa Inggris ini berlangsung santai dam penuh keakraban. Wali Kota memaparkan kondisi Kota Manado saat ini baik politik, ekonomi, sosial kemasyarakatan serta berbagai program yang sedang digalakan Pemerintah Kota saat ini.


Potensi-potensi kerjasama yang ikut dibicarakan antara lain sektor pariwisata, penanganan sampah serta sektor-sektor lainnya yang dapat mendorong ekonomi masyarakat di Kota Manado.


Pada pertemuan tersebut, Konsul senang dengan penerimaan Wali Kota dan sangat berharap agar program kerjasama kedepan dapat ditingkatkan lagi. 

Wali Kota berterima kasih atas kunjungan ini, demikian halnya juga Konsul Jenderal menyatakan hal yang sama sebab sudah bisa diterima oleh Wali Kota Manado.

Selanjutnya di akhir pembicaraan, Wali Kota dan Konsul Australia saling bertukar cenderamata.

*Middle*
Walikota Andrei Angouw dan Irene Golda Pinontoan Terima Penganugerahan dari BPMP Sulut

Walikota Andrei Angouw dan Irene Golda Pinontoan Terima Penganugerahan dari BPMP Sulut


MANADO, CARIKABAR.ID
- Walikota Manado Andrei Angouw menerima penganugerah Kategori Kemitraan Strategis Kemendikbud Riset dan Pemerintahan Daerah Bidang Pendidikan dan Bunda Paud Kota Manado Irene Golda Pinontoan Ketegori Bunda Paud Inspirasi pada kegiatan malam penganugerahan Mapalus Pendidikan.  Dilaksanakan oleh Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Sulawesi Utara (BPMP Sulut).  Luwansa Hotel,Rabu,(22/11).

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Gubernur Sulut. Prof (HC) Dr(HC) Olly Dondokambey SE, Wakil Gubernur Sulut Drs Steven Kandouw ,Walikota Manado Andrei Angouw,Walikota Bitung,Bupati Talaud,Walikota Tomohon,Bupati Boltim , Pj Bupati Minahasa Tenggara, Perwakilan Bank Indonesia, Kadis Dikda Sulut, Bupati Minahasa Selata, Bunda Paud Sulut RitaTamuntuan , dan 7 Bunda Paud Kabupaten/Kota, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota, 300 Kepala Sekolah ,Paud,SD SMP,SMA dan SMK Provinsi Sulut. 

Kepala BPMP Sulut Febry H J Dien ST M.Inf Tech(Man) dalam sambutannya menjelaskan, malam ini kegiatan Anugerah Mapalus Pendidikan Sulut 2023, seluruh pejabat pendidikan 15 Kabupaten Kota dan Provinsi Sulut. Laporan singkat  yang menerima penganugerahan ini adalah garis depan dalam peduli dunia pendidikan sulut. Salah satunya Gubernur Sulut mendapatkan penghargaan dari Kemendikbud Riset dalam kegiatan Kihajardewantara kategori Jawara Belajar.ID. 

“Mendapatkan penghargaan jawara Belajar.ID tidak mudah, karena kerja sama Dinas Pendidikan  15 Kabupaten/Kota dan Dikda Provinsi Sulut hingga bisa mencapai pengisian data terbaik Se-indonesia.” kata Febry.


Sementara itu, sambutan Gubernur Sulut sekaligus membuka kegiatan Anugerah Mapalus Pendidikan Sulut 2023 mengingatkan, bahwa Kepala sekolah harus menjadi pendidik yang baik, jangan ada permasalahan disekolah emosi tidak bisa dikontrol, jika ada wartawan yang datang kesekolah dan banyak meluarkan pertanyaan,kepala sekolah marah-marah.

”Namanya pendidik, jadilah pendidik yang baik, siap menerima tantangan pada tempat pekerjaan. Semua sesuai tujuan sesuai garis tangan masing-masing.” ucapnya. 

Lanjut Dondokambey, bahwa sama SMA Negeri 1 Manado mendapatkan prestasi mulai dari Nasional sampai internasional.

“Salah satu contoh sekolah yang sudah meningkatkan prestasi sekolah. sebelumnya sekolah itu tidak mempunyai prestasi tetapi sekarang sudah bangkit dan terbukti  prestasi yang diraih.” jelas Gubernur Sulut.

Selian itu jga ditambahaknya, pada sambutan dirinya memberikan apresiasi kepala BPMP Sulut Febry H J Dien ST M.Inf Tech(Man) bahwa pendidikan di sulut juga sudah mulai berkembang, “ Informasi dan kemajuan yang di dapatkan cukup jelas, terbukti dengan kerja sama dengan dinas pendidikan kabupaten kota akhirnya Provinsi Sulut Bisa mendapatkan Prestasi di Tingkat Kemendikbud Riset.

*Middle*

Walikota Andrei Angouw Didampingi Sekot Manado terima kunjungan Waket GMAHK Divisi Asia Pasifik

Walikota Andrei Angouw Didampingi Sekot Manado terima kunjungan Waket GMAHK Divisi Asia Pasifik

0


MANADO, CARIKABAR.ID
– Wakil Ketua GMAHK Divisi Asia Pasifik Selatan yang berkedudukan di Filipina) Pdt Steven Salainti, M.Th mengadakan Audiensi dengan Wali Kota Manado Andrei Angouw di sela-sela pelayanan KKR, diruang kerja wali kota, Rabu (22/11/23).


Pada pertemuan itu, hadir mendampingi wali kota dalam pertemuan ini, Sekretaris Pemkot Manado Dr. Micler C.S. Lakat, SH, MH., sementara Pdt. Steven Salainti, MTh. didampingi Oleh Pdt. Ritus Keni, MTh Ketua GMAHK Manado dan Maluku Utara serta Pdt. Jim Mamarimbing, M.Fil (Wakil Ketua Umum BKSAUA Manado/Pendeta Jemaat GMAHK Tikala Manado).


Acara pertemuan itu pun berlangsung hangat dan penuh keakraban. Pdt. Salainti menyampaikan apresiasi untuk kemajuan Kota Manado saat ini dipandang dari semua aspek,


Serta hospitality dan Keramahtamahan warga Kota Manado yang baik sekali. Pimpinan GMAHK Divisi Asia Pasifik selatan beserta Staf Kantor sangat senang datang dan berkunjung di Kota Manado.


Dikatakan Pdt. Ritus Keni, Warga GMAHK Terus mendukung dan mendoakan Program-program Walikota dan Wakil Walikota Manado agar terus mensejahterakan Rakyat.


Sementara itu, Walikota Manado, berterima kasih atas apresiasi terhadap program pembangunan di kota Manado dan bagi Walikota semua kerberhasilan pembangunan adalah karena campur-tangan masyarakat yang terlibat aktif termasuk keterlibatan GMAHK untuk pelaksanaan pemerintahan, pembangunan dan sosial kemasyarakatan di kota Manado.


Diketahui, kedatangan Pdt. Steven Salainti di Kota Manado adalah untuk melaksanakan Misi Pelayanan Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) Hope For Indonesia di Manado yang dilaksanakan 20-25 November 2023, di Gedung DPRD Provinsi Sulawesi Utara.


Pdt. Steven Salainti, M.Th, diakhir pertemuan, membacakan Ayat Alkitab serta menutup pertemuan dengan Doa Khusus Untuk Walikota Manado.

*Middle*

Senin, 20 November 2023

Hadirkan 20.000-an Peserta, Panitia Ibadah Agung dan Apel Raya Panji Yosua Gelar Rakor

Hadirkan 20.000-an Peserta, Panitia Ibadah Agung dan Apel Raya Panji Yosua Gelar Rakor


MANADO, CARIKABAR.ID
- Panitia Penyelenggara kegiatan Ibadah Agung dan Apel Raya Panji Yosua se Sinode GMIM 2023, melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Komisi P/KB Sinode GMIM, pengurus Panji Yosua Sinode GMIM, ketua Komisi P/KB wilayah, dan Komandan Panji Yosua se wilayah GMIM, di ruang serba guna kantor walikota Manado, Senin (20/11). 

Ketua Umum Panitia Penyelenggara kegiatan, Pnt dr. Richard Sualang dalam arahannya mengatakan, pihaknya tengah mempersiapkan segala sesuatu untuk kelangsungan kegiatan tersebut. 


"Persiapan kita untuk menjelang ibadah agung dan apel raya Panji Yosua harus sebaik mungkin.  Ada ribuan Panji Yosua se Sinode GMIM di kabupaten kota yang akan hadir. Panitia mempersiapkan segala sesuatu untuk kegiatan ibadah dan apel raya ini. Kita harapkan supaya berhikmat fokus untuk beribadah memuliakan dan membesarkan nama Tuhan, " kata Sualang. 


dr Richard Sualang yang juga Wakil Walikota Manado mengingatkan, kepada peserta rapat dan para panitia untuk sebisanya meminimalisir kendala yang akan terjadi. 

"Kita tunjukkan bahwa Ibadah Agung dan Apel Raya ini, dalam rangkaian acara yang tidak terpisahkan. Kendala yang akan terjadi kita minimalisir, terutama soal kemacetan," ucapnya. 


Selanjutnya, Deputi Analisa dan Strategi Panji Yosua Sinode GMIM, Pnt Jackson Ruaw menjelaskan secara teknis jalannya acara. 

Sementara itu, Ketua Komisi P/KB Sinode GMIM, Pnt Ir. Maurits Mantiri, M.M yang hadir mengikuti rakor menggunakan sambungan Zoom memberikan sejumlah masukan dan arahan mengenai keberlangsungan acara tersebut. 


"Kota Manado kalau soal persiapan kami rasa sangat baik, nda usah tako. Tinggal bagaimana kita menjaga agar jalannya acara bisa berlangsung dengan baik, " ujar Mantiri.


Dalam Rakor tersebut disepakati bersama agar peserta yang akan hadir untuk menjaga ketertiban saat akan melakukan arak arakan serta konvoi dari lokasi jemaat masing masing, menuju tempat acara. 


"Tidak boleh ada yang datang sudah dalam keadaan minum minuman keras. Mari kita tunjukan acara ini memang murni semangat Panji Yosua untuk beribadah pada Tuhan. Mohon ini jadi perhatian bersama. Dan untuk seragam sesuai dengan panduan Panji Yosua, memakai seragam warna merah atau hitam. Jika belum ada seragam Panji Yosua, boleh datang dengan menggunakan pakaian bernuansa merah atau hitam," tambah Pnt Franklin Sinjal, selaku Kepala Staf Panji Yosua P/KB GMIM.

Kegiatan tersebut akan di laksanakan pada, Sabtu 25 November jam 9 pagi di Pohon Kasih Mega Mas, Kita Manado.

*Middle*

DPRD Kota Manado Gelar Rapat Paripurna Bahas Ranperda Perumda Pasar Manado dan PDAM Wanua Wenang Manado

DPRD Kota Manado Gelar Rapat Paripurna Bahas Ranperda Perumda Pasar Manado dan PDAM Wanua Wenang Manado


MANADO, CARIKABAR.ID
- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Manado melaksanakan Rapatkan Paripurna Pembicaraan Tingkat 1 terhadap Ranperda Perumda Pasar Manado dan PDAM Kota Manado, di Ruangan Paripurna DPRD Kota Manado, Jl Pemuda, Sario, Senin (20/11/2023).

Rapat tersebut dipimpin langsung Ketua DPRD Kota Manado Dra Aaltje Dondokambey, A.Pt, M.Kes di dampingi Wakil Ketua Nortje Van Bone dan Adrey Laikun, ST dan juga di hadiri Wakil Walikota Manado dr Richard Sualang.

Ketua DPRD Kota Manado, Dra Aaltje Dondokambey langsung memimpin sidang paripurna yang di hadiri seluruh pengurus dan anggota fraksi DPRD Kota Manado.

Dondokambey menyampaikan, persetujuan setelah menyimak surat yang masuk ke Sekretariat DPRD Kota Manado yang dibacakan Sekretaris Harry Saprono dari semua fraksi tentang panitia perumus.

"Bahwa  semua fraksi  DPRD menerima dan menyetujui terhadap Ranperda Kota Manado tentang Perusahaan Umum Daerah Pasar Manado dan PDAM Wanua Wenang Manado hak untuk dibahas menjadi Perda," kata Dondokambey.

Wakil Wali Kota Manado, Richard Sualang yang hadir dalam rapat paripurna tersebut menyampaikan sambutan dan penjelasan Wali Kota terhadap ranperda tantang Perumda Pasar Manado dan PDAM Wanua Wenang Manado.

Rapat tersebut kemudian diakhiri dengan penyerahan pemandangan umum fraksi-fraksi terhadap penjelasan Wali Kota Manado kepada Wakil Wali Kota Richard Sualang, Ketua DPRD, para Wakil Ketua.

Turut hadir dalam rapat paripurna tersebut sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Manado, unsur Forkopimda.

*Middle*

Kamis, 16 November 2023

Ikut Ibadah Agung Apel Akbar, Ribuan Anggota Panji Yosua Padati Pohon Kasih Megamas Manado

Ikut Ibadah Agung Apel Akbar, Ribuan Anggota Panji Yosua Padati Pohon Kasih Megamas Manado


MANADO, CARIKABAR.ID
- Panji Yosua Pria/Kaum Bapa (P/KB) GMIM yang akan menggelar gelar ibadah raya, Sabtu 25 November 2023 telah mendapat persetujuan oleh Kakanwil Kemenag dan BPMS GMIM. 

Kegiatan tersebut akan dihadiri oleh puluhan ribu anggota Panji Yosua se sinode GMIM ini akan mengambil lokasi di Lapangan Pohon Kasih, Megamas, Manado. 


Hal ini di buktikan dengan, surat rekomendasi dari Kakanwil Kemenag, nomor: B.8694/Kw.23.5/BA.01.1/11/223 yang ditandatangani Meidie Tasik selaku Plh Kakanwil Kemenag Sulut, serta surat dengan nomor K.1908/BIPRA/11-2023 yang ditandatangani Pdt Hein Arina dan Pdt Evert Tangel, selaku Ketua dan Sekretaris BPMS GMIM.


"Memberikan rekomendasi untuk melaksanakan kegiatan Ibadah Raya Panji Yosua P/KB GMIM," demikian isi surat rekomendasi Kakanwil Kemenag. 


Dikatakan, Ketua Umum Panitia Penyelenggara dr. Richard Sualang, berterimakasih karena sudah dikeluarkannya surat rekomendasi kegiatan ibadah raya dan apel Akbar Panji Yosua P/KB Sinode GMIM. 


"Tentunya dengan dikeluarkannya surat rekomendasi perizinan dari Kakanwil Kemenag dan BPMS GMIM tanda kepercayaan atas kegiatan ini. Tentu ini juga membuka jalan bagi kami panitia untuk lebih mempersiapkan diri dalam suksesnya penyelenggaraan kegiatan Ibadah Raya Panji Yosua P/KB GMIM," ujar Sualang, Jumat (17/11/2023). 


Adapun kegiatan Ibadah raya mencakup Ibadah Agung, Apel Raya, hingga Lomba Grand Prix Yel-yel Panji Yosua.


dr Richard Sualang yang adalah Wakil Walikota Manado menyampaikan juga, panitia akan segera memaksimalkan kinerja untuk lancarnya kegiatan ini. 

"Koordinasi dengan panitia terus berjalan karena semua seksi sudah melaksanakan rapat kesiapan. Yang pasti dalam waktu dekat akan dilakukan rapat untuk membicarakan sekaligus mempersiapkan semua hal teknis dan non teknis. Semoga semua lancar dalam menjalankan tugas pelayanan untuk kemuliaan nama Tuhan semata," ujar Pnt dr Richard Sualang, yang juga Ketua P/KB GMIM Rayon Manado, yang saat itu didampingi Ketua Harian Panitia Pnt Franklyn Tamara dan Sekretaris Umum Panitia Otniel Tewal.


Lebih dalam, Sualang juga mengingatkan agar para peserta yang akan hadir dalam hal ini Panji Yosua, untuk mempersiapkan waktu terutama diri agar saat  hadir nanti bisa diberikan kesehatan yang baik. 

"Jaga kesehatan itu paling penting mengingat cuaca di kota Manado yang belakangan ini berubah rubah dari panas ke hujan. Karena akan ada apel raya jadi mohon persiapkan fisik yang baik," ajak Sualang.

*Middle*

Sidang Senat Terbuka STAK-CBI, Dihadiri Kabid Pendidikan Kristen Kanwil Kemenag Sulut

Sidang Senat Terbuka STAK-CBI, Dihadiri Kabid Pendidikan Kristen Kanwil Kemenag Sulut


BITUNG CARIKABAR.ID
- Sidang Senat Terbuka Sekolah Tinggi Agama Kristen Cahaya Bangsa Indonesia (STAK-CBI) menggelar Sidang Senat Terbuka dalam rangka Wisuda S1 dan S2 di aula Kampus STAK-CBI Jl Raya Tanjung Merah Sagerat, Kec Matuari Kota Bitung, Kamis (16/11/2023).


Pdt Dr Robert Longkutoy, MA, M.Th, M.Pd dalam orasinya mengingkatkan penting bagi wisudawan untuk memperkenalkan Tuhan bagi banyak orang.


"Intinya bagaimana para wisudawan nantinya akan di akui oleh jemaat, masyarakat dan dilingkungan mana sudara berada, jadilah berkat bagi banyak orang," harap Pdt Longkutoy yang juga menjabat Ketau MP GPdI.


Sambutan, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Utara yang di wakili Kabid Pendidikan Kristen Pdt Dr Anneke Purukan, S.PAK, M.Pd menyampaikan, apresiasi kepada para wisudawan/i  dalam pelaksanaan wisudah saat ini.


"Yang paling penting bagi para wisudawan wisudawati adalah bagaimana mengaplikasikan ilmu yang telah di terima semasa kulia, nantinya itu akan berdampak kepada masyarakat maupun jemaat dan keluarga setelah selesai wisudah," kata Kabid Anneke.


Rektor STAK-CBI Pdt Dr. Moudy Watung, M.Th, M.Pd dalam sambutannya, menyampaikan ucapan banyak selamat kepada seluruh wisudawan/i yang telah menyelesaikan study, baik Strata 1 maupun Strata 2.


" Tentunya, saya mewakili seluruh civitas akademika kampus STAK-CBI mengucapkan selamat kepada wisudawan/i yang telah selesai di wisuda. Kiranya apa yang dicita-citakan tercapai dan ilmu yang didapat selama studi di kampus STAK-CBI, dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya,” ucap Rektor Watung.


Ditambahkan Watung,  kepada mahasiswa bahwa setelah mengikuti prosesi wisuda, semoga ilmu dan kompetensi yang didapat selama kuliah di Unimal dapat digunakan untuk mengembangkan ilmu pengetahuan bagi masyarakat. 


“Kami juga dari pimpinan akan terus mendoakan kepada mahasiswa kami setelah wisuda nanti dapat mengembangkan ilmunya kepada masyarakat,” harapnya.


Sementara itu, Ketua Yayasan Cahaya Bangsa Indonesia (CBI) Altje Tangkuman, S.Th, M.Pd menyampaikan terima kasih kepada orang tua serta keluarga para wisudawan/ii atas kepercayaan mereka dalam melanjutkan pendidikan di Kampus STAK-CBI.


"Di kesempatan yang mulia ini, saya harus mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh keluarga wisudawan/i yang telah mempercayakan suami/istri, anak, telah berkuliah di kampus STAK-CBI hingga akhirnya pada hari ini diwisuda,” sebutnya.


Diketahui acara yang diawali ibadah yang di pimpin Pdt Oswal Watung, M.Th, M.Pd di hadiri keluarag wisudawan baik orang tua, suami/istri, anak.


Jumlah wisudawan 28 orang terdiri dari program S1 Teologi (S.Th) dan Pendidikan agama kristen (S.Pd) serta S2 Teologi (M.Th).


*Middle*


Senin, 13 November 2023

Sualang Apresiasi Kemenangan Sulut United di Liga 2

Sualang Apresiasi Kemenangan Sulut United di Liga 2


MANADO, CARIKABAR.ID
 -  Pertandingan  Liga 2, tim Sulut United yang berjuluk Gorango Utara berhasil menumbangkan Persipal Palu dengan skor 2-1, dalam lanjutan pertandingan Pegadaian Liga 2 di Stadion Klabat Manado, Minggu (12/11/2023).

Pada kesempatan itu, Wakil Walikota Manado, dr. Richard Sualang turut hadir menyaksikan pertandingan serta mengapresiasi keberhasilan tim besutan Jaya Hartono yang langsung menekan pertahanan Persipal Palu sejak awal laga.

"Kita harus bersyukur, hari ini Sulut United menang. Tentu akan berdampak baik dalam klasemen nanti," kata Sualang.

Didampingi GM Sulut United FC Handry Kalangi, Sualang juga merasa gembira, karena pada pertandingan ini jumlah penonton yang hadir menyaksikan pertandingan laga Sulut United vs Persipal Palu, di Stadion Klabat meningkat. 

"Kami rasa ini bertanda baik, karenaJumlah penonton yang hadir dalam pertandingan ini cukup banyak. Sulut United semakin mendapatkan perhatian di mata masyarakat Sulawesi Utara. Semoga partai kandang selanjutnya, penonton semakin banyak, " ucap Sualang. 

Lebih dalam, Richard Sualang berharap, masyarakat Sulawesi Utara bisa memberikan support terus kepada Sulut United. 

"Berikan terus dukungan kepada Sulut United, ini merupakan satu-satunya tim terbaik Sulawesi Utara yang sementara berkompetisi di kancah nasional. Maka, sudah sepatutnya kita masyarakat Sulawesi Utara, khususnya warga Kota Manado hadir dan melihat langsung tim kesayangan kita berlaga," sebutnya. 

Sementara itu, Christian Yokung pemerhati sepak bola di Sulut menyatakan, kehadiran Wakil Walikota dr. Richard Sualang dalam pertandingan ini, akan berdampak positif bagi tim Sulut United. Dia pun mengapresiasi kepedulian dari Wawali Sualang, dan ini membuktikan bahwa pemerintah kota Manado mendukung penuh sepak terjang Sulut United. 

"Kehadiran suporter pada laga kali ini sangat luar biasa banyaknya, mungkin warga Manado tahu pak Wawali akan hadir merekapun ikut memberikan dukungan, luar biasa ini," ungkap Yokung.


*Middle*

Sabtu, 11 November 2023

Jemaat GPdI Irene Madidir Weru Gelar Ibadah Natal dan HUT ke-57 Pdt Jefrie Sumayku

Jemaat GPdI Irene Madidir Weru Gelar Ibadah Natal dan HUT ke-57 Pdt Jefrie Sumayku


BITUNG, CARIKABAR.ID
- Jemaat GPdI Irene Madidir Kota Bitung melaksanakan acara ibadah Natal Yesus Kristus dan HUT ke-57, gembala Pdt Dr dr Jefrie Sumayku,M.Kes, M.Th, bertempat di gedung GPdI Irene Madidir, Kota Bitung, Sabtu (11/11/2023) malam.


Acara ibadah tersebut di hadiri ketua MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu dan Ps DR Stefan Sos yang menyampaikan khotbah Natal.


    Foto, Ketua MD GPdI Sulut Pdt Yvonne.            Indria Awuy-Lantu


Ps Stefan Sos mendasarkan khotbahnya menyampaikan pentingnya pemberian korban bagi pekerjaan Tuhan.


"Natal mengajarkan kita seperti Yesus memberi, sebagaimana Dia mengajarkan murid-murid-Nya memberi," kata Ps Stefan melalui penerjemah Pdt Nina Rorong-Rundengan.


   Foto, Ps DR Stefan Sos bersama Istri                 menerima bingkisan Natal dari Keluarga       Gembala Pdt Jefrie Sumayku


Sambutan Ketua MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu menyampaikan selamat HUT ke-57 Pdt DR dr Jefrie Sumayku, dan selamat merayakan Natal Yesus


Sambutan Walikota Bitung Ir Mourits Mantiri yang dibacakan Kepala seksi Pengawasan dan Ketertiban Kecamatan Madidir menyampaikan, selamat HUT ke-57 Pdt Dr dr Jefrie Sumayku,M.Kes,M.Th dan selamat merayakan Natal bagi jemaat GPdI Irene Madidir Weru.


Merayakan Natal itu berarti memberi kasih, membangun hidup yang benar di dalam iman dan untuk membangun Kota Bitung. 


"Melalui momentum HUT dan Ibadah Natal ini, terus menginspirasi dan terus meningkatkan potensi dalam kehidupan pribadi, gereja maupun masyarakat," sebut Marfel Tampanaung, SE.


Suasana sukacita di tandai dengan pemasangan lilin Natal dan pemasangan dan peniupan lilin HUT ke-57 Pdt DR dr Jefrie Sumayku di dampingi istri terkasih Pdt Inneke Sumayku- Senduk bersama anak dr Gian Sumayku.


Ketua Panitia Perayaan Hari-Hari Besar Gereja (PHHBG) jemaat GPdI Irene Madidir Tommy Kuron, S.Sos, mengungkapkan rasa syukur kepada Tuhan yang telah menolong acara ini dan terima kasih buat Pemerintah dan Pempinan gereja dan Hamba-Hamba Tuhan serta undangan lainnya yang telah hadir memenuhi undangan kami.


*Middle*




MD GPdI Sulut Gelar Seminar Rohani di GPdI Irene Madidir Weru, Ps Stefan: Sampaikan Firman Bukan Opini

MD GPdI Sulut Gelar Seminar Rohani di GPdI Irene Madidir Weru, Ps Stefan: Sampaikan Firman Bukan Opini


BITUNG, CARIKABAR.ID
- Majelis Daerah GPdI Sulawesi Utara dan Jemaat GPdI Irene Madidir Weru Bitung penggembalaan Pdt dr Jefrey Sumayku, S.Th, M.Th, menggelar seminar rohani dengan tema "Pastor n Leaders".


Kegiatan yang menghadirkan seluruh gembala (pimpinan) jemaat GPdI se-Kota Bitung itu, di hadiri langsung Ketua Majelis Daerah GPdI Sulawesi Utara Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu, belangsung di gedung GPdI Irene Madidir Weru, Bitung, Sabtu (11/11/2023) pagi.


Narasumber Ps DR Stefan Sos menyampaikan, pentingnya persiapan waktu yang panjang bagi Pendeta (gembala) dalam mempersiapkan pelayanan khotbah bagi jemaat.


"Persiapan khotbah kita sebagai pemimpin jemaat, bukan nanti hari sabtu untuk di samapaikan besoknya hari Minggu, itu tidak efektif," ucap Ps Stefan.


Bagi Ps Stefan Sos, pesiapan seorang pemimpin jemaat harus mempersiapkan materi khotbah, harus siapkan mengatakan jauh hari sehingga penyajian bahan khotbah bermutu.


"Efisiensi Firman, disitu akan ada hadirat Tuhan dan mujizat, Allah bekerja, kita butuh Firman bukan opini atau logika penafsiran akan manusia," ucap Ps Stefan melalui penerjemah Pdt Miracle Awuy.


Ditegaskan Ps Stefan melalui penerjemah Pdt Miracle Awuy, hidup dan pelayanan kita harus di dasarkan pada iman bukan pada kehendak pribadi kita.


"Ya, dasar keberhasilan serta kesuksesan dalam pelayanan sangat di tentukan kesiapan iman pemimpin dalam mempersiapkan hal-hal yang di kerjakan dalam pelayanan dan paling penting juga adalah doa," terang Ps Stefan Sos.


Sementara itu, Ketua MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu berharap semua peserta yang hadir pada seminar ini untuk terus bersungguh-sungguh dalam melayani Tuhan.


"Menghadapi tantangan di akhir zaman ini maka kita perlu banyak menerima pelajaran Firman Tuhan, sehingga pelayanan kita benar-benar di berkati Tuhan," terang Pdt Yvonne.


Hadir pada kegiatan ini, Wakil Sekretaris MD GPdI Sulut Pdt Drs Victor Pantow, M.Th, Ketua BUPKG Pdt Robby Kusoy, S.Th, Ketua Badan Multimedia Pdt Semuel Kaligis, S.Pt, M.Th dan Majelis-Majelis Wilayah dan gembala GPdI se-Kota Bitung.


*Middle*


Jumat, 10 November 2023

Ibadah HUT ke75 GPdI El-Shaddai Wailang, Pdt Hanny: Lakukan Firman Tuhan Hidup Diberkati

Ibadah HUT ke75 GPdI El-Shaddai Wailang, Pdt Hanny: Lakukan Firman Tuhan Hidup Diberkati


WAILANG, CARIKABAR.ID
- Jemaat GPdI El-Shaddai Wailang, Kakas Barat, penggembalaan Pdt Rendra Kahimpon, SE, S.Th melaksanakan ibadah syukur dalam rangka HUT ke- 75.


Ibadah di hadiri langsung Sekretaris Majelis Daerah GPdI Sulawesi Utara, Pdt Hanny Awuy, S.Th, M,Th dilaksanakan di gedung GPdI El-Shaddai Wailang, Jumat (10/11/2023) sore.


Di awali ucapan selamat datang, Ketua Panitia Fanda Mongkol, menyapa para undangan yang hadir baik Pimpinan Organisasi GPdI maupun unsur pemerintah dan golongan gereja lainnya.



Pdt Hanny Awuy dalam khotbahnya, mendasarkan pada bacaan Alkitab dalam Markus 4 ayat 35-41, "Fokus pada mengikut Yesus."


Dari penjelasan ayat bacaan ini, sangat relevan pengalaman murid-murid Yesus dengan kondisi pelayanan jemaat GPdI masuk di Desa Wailang sejak 75 tahun silam.


"Belajar dari pengalaman murid-murid Yesus, mereka boleh mempraktekan mujizat sebagaiman yang dilakukan Tuhan Yesus," kata Pdt Hanny.


Lanjut Pdr Hanny, ajakan Yesus bukan di tujukan kepada kaum laki-laki dan anak yang membawah lima roti dan dia ekor ikan.


"Saya lebih fokus dari bacaan ini, yaitu hal mengikuti Yesus, lakukan Firman Tuhan maka hidup diberkati," ucap gembala GPdI Imanuel Citraland Manado.



Sukacita ibadah di tandai dengan pemasangan dan peniupan lilin HUT ke-75 GPdI El-Shaddai Wailang oleh Keluarga gembala Pdt Rendra Kahimpon didampingi istri Pdm Irene Tandayu bersama majelis jemaat dan pimpinan wadah.


Gembala GPdI El-Shaddi Wailang, Pdt Rendra Kahimpon dalam kesaksiannya, menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan yang telah menolong perjalan pelayana hingga boleh berumur ke-75 tahun.


"Saya menyampaiak terima kasih kepada Sekretaris MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Hanny Awuy, S.Th, M.Th dan unsur pengurus Majelis Wilayah 55 Kakas Barat dan seluruh gembala Jemaat dan Pemerintah yang telah hadir memenuhi undangan kami," sebut Pdt Rendra.


*Middle*

Kamis, 09 November 2023

Pdt Siska Kambey Apresiasi Workshop BMITL MD GPdI Sulut Di Wilayah 111-112 Siau Timur

Pdt Siska Kambey Apresiasi Workshop BMITL MD GPdI Sulut Di Wilayah 111-112 Siau Timur


SIAU/SITARO, CARIKABAR.ID
- Ketua Majelis Wilayah 111 GPdI Siau Satu Pdt Reyne Siska Kambey, memberikan apresiasi kegiatan Workshop BMITL MD GPdI Sulawesi Utara dalam rangka teknis pengunaan media sosial.


Hal itu disampaikan Pdt Siska Kambey, pada kegiatan bimbingan teknis peningkatan digitalisasi pelayanan yang dilakukan Badan Multimedia Informasi Teknologi dan Literatur melalui Pelatihan Etika bermedia sosial yang baik, penginputan data dan Jurnalisme Visual yang dilaksanakan di gedung GPdI Imanuel Bebali, Siau Timur, Sitaro, Rabu (08/11/2023).


Bagi Pdt Siska, kegiatan tersebut merupakan kegiatan sederhana tapi dampaknya luar biasa bagi perkembangan pelayanan gereja.


“Luar biasa, apa yang dilakukan dalam pelatihan hari ini, dalam rangka memberikan pencerahan kepada gembala, pelayana dan aktivis jemaat nantinya dibuat atau diberitakan atau ingin disampaikan kepada jemaat, punya daya tarik dan pengaruh positif yang luar biasa,” kata Pdt Siska.



Di kesempatan itu juga Pdt Siska, mengharapkan ada kegiatan lanjutan dengan persediaan waktu yang lebih efektif dengan di dukung fasialitas media yang memadai.


 "Kami berharap Badan Multimedia MD GPdI Sulawesi Utara untuk benar-benar mematangkan kegiatan seperti ini, dengan memperhatikan waktu pelaksanaan, paling tidak dua sampai tiga hari supaya semua materi dapat di sajikan secara lengkap," ucap Pdt Siska.


Sementara itu, Pdt Ricky Kambey menjelaskan, sekarang ini kita hidup di industry 4.0 yang memaksakan kita untuk menyesuaikan kehidupan yang sudah berubah yang mana dulunya interaksi di media sosial masih kurang tetapi setelah memasuki industri 4.0 maka tidak terbantahkan lagi bahwa hidup di era  digitalisasi.


"Karena itu, saya mengingatkan agar pelayan gereja membekali diri dengan penguasaan teknologi informasi sehingga, kita paham tentang teknologi informasi,”ungkapnya.


Kepala Badan Multimedia MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Semuel Kaligis, S.Pt, M.Th mengingatkan, hal yang tak kalah penting adalah bagaimana terus meningkatkan kemampuan dengan cara belajar dan tidak cepat merasa puas.


“Jangan merasa sudah cukup, jangan merasa sudah tahu karena ilmu itu dinamis apalagi ilmu tentang pembuatan informasi media sosial, sistem informasi  jurnalisme visual dan akan menghasilkan sebuah inovasi yang akan bermanfaat bagi orang banyak,” harap Pdt Kaligis.


Sebagaimana diketahui kegiatan workshop ini di hadiri Pengurus Wilayah 111 Siau Satu dan Siau Dua bersama dengan Gembala-gembala sidang dan pelayanan dan aktivis gereja.


*Middle*


Rabu, 08 November 2023

Dua Ranperda Disetujui DPRD Kota Manado Menjadi Perda

Dua Ranperda Disetujui DPRD Kota Manado Menjadi Perda


MANADO, CARIKABAR.ID
– DPRD Kota Manado, setelah melewati tahapan pembahasan akhirnya dalam rapat Paripurna, menyetujui dua Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) untuk ditetapkan sebagai Peraturan Daerah (Perda) bertempat di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Manado, Kamis (09/11/2023.


Rapat Paripurna yang di pimpin Ketua DPRD Kota Manado Dra Aaltje Dondokambey, Apt, M.Kes tersebut menetapkan kedua Ranperda diantaranya, Ranperda tentang APBD Kota Manado tahun anggaran 2024 dan Ranperda tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan daerah Nomor 2 tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kota Manado.


Turut mendampingi pada Paripurna itu, Wakil Ketua Nortje Van Bone dan Audrey Laikun, ST dan turut dihadiri oleh Wali Kota Manado Andrei Angouw dan Sekretaris Daerah (Sekda) Dr Micler C.S Lakat, SH.MH.


Laporan Badan Anggaran (Banggar) Ir Jean Sumilat, terkait Ranperda tentang APBD Kota Manado tahun anggaran 2024 mengatakan, Banggar bersama-sama dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kota Manado  telah berusaha membahas dengan berpedoman pada Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014.


“Banggar DPRD Kota Manado menyatakan menyetujui Ranperda tentang APBD Kota Manado tahun anggaran 2024 untuk di proses dan diteapkan menjadi Perda Kota Manado. Adapun pendapat akhir fraksi-fraksi  di DPRD Kota Manado terhadap Ranperda tersebut merupakan bagian yang tak terpisahkan,” sebut Sumilat saat membacakan laporan pembahasan Banggar dan TAPD  Kota Manado.


Selanjutnya, Panitia khusus (Pansus) dalam laporannya, terkait Ranperda tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan daerah Nomor 2 tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kota Manado dibacakan oleh Mona Kloer SH.MH.


Mona Kloer pada kesempatan itu, atas nama Pansus mengucapkan terima-kasih kepada Wali Kota Manado Andrei Angouw selaku pihak eksekutif yang telah menyampaikan draft Ranperda pada rapat paripurna sebelumnya.


“Hal ini tentunya mencerminkan penyelengaraan pemerintahan Kota Manado berjalan dengan baik dan terjalin hubungan yang erat dan bersinergi antara eksekutif dan legislatif,” ucap Kloer saat membacakan laporan Pansus.

Usai Mona Kloer menyampaikan laporan Pansus, Ketua DPRD Aaltje Dondokambey menanyakan kepada forum apakah kedua Ranperda tersebut dapat disetujui untuk dapat ditetapkan menjadi Perda. Dan akhirnya forum menyetujui kedua Ranperda tersebut untuk ditetapkan menjadi Perda.


“Terima-kasih atas persetujuan, sehingga dengan demikian menjadi keputusan rapat Paripurna DPRD hari ini dan akan ditindaklanjuti dengan keputusan DPRD Kota Manado,” kata Dondokambey.


Sementara itu, Wali Kota Manado Andrei Angouw saat menyampaikan pendapat akhir menyampaikan terima kasih atas selesainya pembahasan dua Ranperda sehingga terlaksana dengan baik.


Bagi Wali Kota, dengan tebentuknya dua Ranperda ini nantinya dapat memicu perkembangan ekonomi di Kota Manado khususnya dengan adanya Perda APBD Tahun 2024.


Soal Perubahan Perda Nomor 2 tahu 2016 Wali Kota juga berterima kasih atas sinergitas yang terjalin selama ini antara DPRD dan Pemerintah Kota Manado.


“Menghadapi Pemilu, diharapkan untuk kita semua menjaga kedamaian dan hadapi pemilu dengan gembira,” ucap Angouw.


Hadir dalam Paripurna ini, unsur Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Manado yang terhormat, Forkopimda Kota Manado, Sekot Dr. Micler.C.S. lakat S.H, M.H, Para Asisten dan Kepala SKPD, staf ahli dan staf khusus Wali Kota Manado, para camat serta pejabat eselon lainnya.

*Middle*

Selasa, 07 November 2023

Multimedia MD GPdI Sulut Siap Gelar Workshop di Kepulauan Sitaro

Multimedia MD GPdI Sulut Siap Gelar Workshop di Kepulauan Sitaro


MANADO, CARIKABAR.ID
- Badan Multimedia Informasi Teknologi dan Literatur (BMITL) Majelis Daerah GPdI Sulawesi Utara, akan melaksanakan kegiatan Workshop dalam rangka memberikan edukasi dan mendukung kreativitas pemimpin jemaat, pelayanan dan aktivis gereja GPdI daerah Sulawesi Utara.


Bimbingan Teknis layanan berbasis teknologi informasi dan komunikasi yang mengarahkan, tingginya animo pelayan dan jemaat terhadap digitalisasi kepada hal-hal yang positif dan bersifat konstruktif, bertempat di gedung GPdI Imanuel Bebali, Siau Timur, Sitaro, Rabu (08/11/2023).


Kegiatan itu akan dihadiri langsung Kepala BMITL MD GPdI Sulawesi Utara, Pdt Semuel Julianus Kaligis, S.Pt, M.Th, membuka kegiatan yang  akan di hadiri utusan dari 27 sidang yang ada di dua wilayah diantaranya Wilayah 111 Siau Satu dan Wilayah 112 Siau Dua.


Ketua Tim Workshop, Pdt Ricky Kambey mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk pemahaman dan penggunaan media sosial yang baik. 


“Salah satunya adalah dampak dari digitalisasi yang bisa memberikan pengaruh positif namun juga bisa memunculkan hal negatif. Untuk itulah perlu dilakukan sosialisasi dan edukasi,” terang Pdt Ricky Kambey.


*Middle*





Senin, 06 November 2023

Monev KD Remaja, Pdt Steven Longkutoy: Jangan Main-Main dalam Kerja Pelayanan, akan di PAW

Monev KD Remaja, Pdt Steven Longkutoy: Jangan Main-Main dalam Kerja Pelayanan, akan di PAW


MANADO, CARIKABAR.ID
- Komisi Daerah Pelayanan Remaja Pantekosta (KD Pelrap) GPdI Sulawesi Utara melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) dan Ibadah Natal 2023, bertempat di Golden Lake Convention Hall Manado, Teling,Tingkulu Kota Manado, Senin (06/11/2023).


Kegiatan yang dihadiri 70 orang pengurus Komisariat dari 15 kabupaten/ kota se-Sulawesi Utara dan pengurus lengkap Komisi Daerah Remaja GPdI tersebut di pimpin langsung Ketua KD Remaja Pdt Steven Longkutoy, SE, M.Th.


Pdt Steven Longkutoy mengatakan, kegiatan ini dalam rangka penyusunan program kerja 2024 dan evaluasi kinerja setiap pengurus di Komisi daerah dan semua komisariat.


"Sesuai dengan visi misi Ketua MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu, mengenai peningkatan kualitas kerja pengurus dalam rangka memenangkan jiwa sebanyak mungkin hingga tahun 2027," kata Pdt Steven.



Bagi Pdt Steven, visi misi MD sudah menjadi keputusan mutlak bagi semua pengurus gereja di lingkup GPdI Sulawesi Utara untuk di laksanakan.


"Ia kan, sebagai pejabat gereja tentunya kita harus menunjukan loyalitas dan komitmen dalam menjalankan semua keputusan dan kententuan dari organisasi, khususnya di GPdI Sulawesi Utara," harap Longkutoy.


Dijelaskan juga, Pdt Steven Longkutoy yang juga menjabat sebagai gembala sidang GPdI Anugerah Kiawa ini, dalam rapat monitoring evaluasi, telah di putuskan beberapa agenda penting di tahun 2024.


"Untuk tahun 2024 agenda penting dari KD Remaja adalah pelaksanaan ibadah agung paskah Remaja, yang melibatkan kehadiran, semua anggota remaja di sidang lokal se-Sulawesi Utara," sebut Longkutoy.


Sementara itu, Pdt Steven menegaskan, terkait ususlan beberapa komisariat tentang pergantian antar waktu (PAW) bagi pengurus yang tidak aktif dalam berbagai kegiatan selama kurun waktu satu tahun, itu telah di lasanakan.


"Soal PAW itu kami telah laksanakan di beberapa komisariat termasuk di Komisi Daerah Remaja sendiri, kami tidak main-main dalam hal kerja-kerja pelayana, hal ini juga sesuai arahan dari ibu Ketua MD kita," terang suami Pdm Noniek Mambu.


Sebagai di ketahui kegiatan monitoring evaluasi ini dilanjutkan dengan ibadah Natal 2023, KD Remaja GPdI Sulawesi Utara pada malamnya yang di pimpin sekretaris MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Hanny Awuy, S.Th, MA.


Hadir dalam kegiatan ini, unsur pengurus Komisariat Kabupaten dan Kota se-Sulawesi Utara, Sekretaris KD Pdt Hizkia Mewengkang, S.Th, MF, Bendahara Pdt Dr, Semuel Sajanga, S.Th, MA, MTh, Ketua KD Pemuda Pdt Stefanus Sumolang, S.Th, Ketua KD Anak Sekolah Minggu Pdt Frangky Umboh, S.Th, Tim kerja Monev KDR Pdt Hanny Tumbelaka, Pdt Eric Odameng, Pdt Royke Maukar.


*Middle*

Ibadah Natal KD Remaja GPdI Sulut, Pdt Hanny Awuy: Jangan Kendor Semangat dalam Melayani Tuhan

Ibadah Natal KD Remaja GPdI Sulut, Pdt Hanny Awuy: Jangan Kendor Semangat dalam Melayani Tuhan


MANADO, CARIKABAR.ID - Komisi Daerah Remaja GPdI Sulawesi Utara melaksanakan acara ibadah perayaan Natal Yesus Kristus di pimpin Sekretaris MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Hanny Awuy, S.Th, M.Th, di Golden Lake Convention Hall Manado, Senin (06/11/2023) malam.


Pdt Hanny Awuy dalam khotbahnya di dasarkan pada bacaan Alkitab dalam Roma 12 ayat 11, "Jangan jadi malas."


Berjalanlah bersama seperti rasul Paulus meski ditengah kesulitan sekalipun.


"Sebagai tahanan kota Paulus pun harus menyewa rumah dan membuka diri bagi semua orang, ini berarti Paulus berkorban demi tugas pelayanan," kata Pdt Hanny Awuy.



Dari kisah Paulus, menunjukan perlunya menjaga jati diri sebagai orang percaya maupun sebagai hamba Tuhan.


"Kita harus membuka diri, menerima apa adanya meskipun dihina, korban perasaan maupun materi sebagaimana penagalaman dari Paulus dalam mengambil resiko," ucap Pdt Hanny Awuy yang juga sebagai gembala GPdI Imanuel Citraland Manado.


Lebih dalam Pdt Hanny mengingatkan bagaimana Paulus adalah seorang yang konsisten dalam melayani Tuhan.


"Pesan natal malam ini, mengingatkan pentingnya seorang anak Tuhan maupun Hamba Tuhan harus konsisten dalam mengiring dan melayani Tuhan,jangan kendor, jangan patah semangat" sebut Pdt Hanny.


Sekretaris KD Remaja GPdI Sulawesi Utara, Pdt Hizkia Mewengkang, S.Th, MF dalam sambutannya mengapresiasi khotbah natal Sekretaris MD GPdI Sulawesi Utara.



Sementara itu, Ketua KD Pemuda GPdI Sulawesi Utara Pdt Stefanus Sumolang, S.Th dalam pesan dan kesan natal, menyampaiakan syukur kepada Tuhan atas pelayanan natal KD Remaja Sulut.


"Luar biasa Firman Tuhan malam ini,telah memotivasi untuk kita semua tetap konsisten dalam menjalani kehidupan dan selamat merayakan natal juga selamat menyongsong tahun baru 2024," tutur Pdt Stefanus.


Ketua Tim kerja Pdt Hanny Tumbelaka, S.Th menyampaikan terima kasih kepada MD GPdI Sulawesi Utara dan KD Remaja yang telah mendukung penuh acara ini.


"Tentunya acara ini boleh terlaksana karna campur tangan Tuhan dan dukungan juga dari berbagai pihak bahkan seluruh Tim kerja, atasnya di ucapkan terima kasih, Tihan memberkati," sebut Pdt Hanny Tumbelaka.


Hadir dalam acara ini, Ketua KD Pelnap Pdt Frangky Umboh,S.Th, Ketua KD Pemuda Pdt Stefanus Sumolang,S.Th dan pengurus Komisariat Remaja GPdI Kabupaten/ Kota Sulawesi Utara.


*Middle*

Banggar DPRD Kota Manado dan TAPD Pemkot Manado Gelar Rapat Pembahasan Rancangan APBD 2024

Banggar DPRD Kota Manado dan TAPD Pemkot Manado Gelar Rapat Pembahasan Rancangan APBD 2024


MANADO, CARIKABAR.ID
– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Manado melaksanakan Rapat Pembahasan Rancangan APBD tahun anggaran 2024 melalui Tim Anggaran Pemerintah kota Manado (TAPD) dan Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Manado, di Ruang Paripurna Kantor DPRD Manado, Senin (06/11/2023).

Tim TAPD di pimpin Sekkot Mickler Lakat, memaparkan dan mempresentasikan skema Rancangan APBD kota Manado tahun 2024.

Sementara itu, Tim Banggar DPRD Kota Manado dibawah pimpinan Dra Aaltje Dondokambey, mengupas dan mempertanyakan setiap item anggaran yang ada dalam RAPBD tersebut. Rapat pembahasan ini dipimpin Wakil Ketua DPRD Manado Nortje Van Bone.

Sekretaris DPRD Kota Manado Herry Saptono menyatakan, sesuai dengan hasil kesepakatan di Badan Musyawarah (Bamus), Rapat pembahasan RAPBD ini berdasarkan hasil Rapat Paripurna tingkat 1, dimana pembahasannya mulai hari Senin (06/11) sampai tanggal 8 November, yang sifatnya tentatif, bisa dipercepat, bisa juga tepat waktu.

Terpantau, anggota Banggar yang hadir dalam rapat pembahasan Lily Walanda, Suyanto, Beny Parasan, Dolvi Angkow, Adrei Laikun, Jein sumilat, Jein Laluyan, Mona Kloer, Boby Daud, Ridwan Marlian, Franklin Sinjal.

Hadir dari TAPD Pemkot Manado, Kaban Keuangan dan Aset Bart Assa, Kaban Bapenda Steven Rende, Kabid Pajak Richard Rorong bersama sejumlah staf lainnya.

*Middle*

Minggu, 05 November 2023

Komisariat Remaja Bitung Apresiasi Monev KD Remaja GPdI Sulut

Komisariat Remaja Bitung Apresiasi Monev KD Remaja GPdI Sulut


MANADO, CARIKABAR.ID
- Ketua Komisariat Pelayanan Remaja GPdI Kota Bitung Pdt Jerry Manarongsong, S.Th, M.Th bersama Sekretatis Pdt Fendy Rey, Pdt Dr Samuel Lengkong, S.Pd, S.Th, M.Pdk, Pdt Finson Kabasan, menghadiri rapat monitoring evaluasi (Monev) yang di pimpin langsung Ketua KD Remaja GPdI Salawesi Utara, bertempat di Gonden Lake Convention Hall Manado, Teling Tingkulu, Kota Manado, Senin (06/11/2023).


Kegitan Monev tersebut di hadiri oleh seluruh pengurus Komisariat Remaja GPdI Kabupaten/ Kota se-Sulawesi Utara.


Ketua Komisariat Remaja GPdI Kota Bitung, Pdt Jerry Manarongsong mengatakan, kegiatan monitoring evaluasi, penting bagi kemajuan dan perkembangan kerja pelayanan di Komisi Remaja.


"Jagi, ukuran maju tidaknya sebuah pelayanan itu sangat ditentukan oleh kinerja para pimpinan, baik di Komisi maupun Komisariat," kata Pdt Jerman sapaan akrabnya.


Sementara Pdt Samuel Lengkong berharap manfaat dari kegiatan evaluasi, tidak kalah penting untuk melihat tingkat kehadiran dari unsur pimpinan baik pengurus Komisi maupun Komisariat.


"Artinya, dalam kegitan ini sudah terlihat jelas komitmen dan loyalitas pengurus, maka perlu di adakan pergantian antar waktu (PAW), supaya terlihat sinergitas pelayanan yang baik," ucap Pdt Samuel.


Bagi Pdt Semuel Lengkong sebagai akademisi pendidikan, kegitan ini juga harus merujuk pada visi misi Ketua MD GPdI Sulawesi Utara Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu untuk memenangkan banyak jiwa bagi Tuhan.


"Sentral dari semua kegiatan yang di lakukan di lingkup GPdI Salawesi Utara harus mengacu pada visi misi yang telah di canangkan MD GPdI Sulawesi Utara," Sebut Pdt Samuel di iakan Pdt Fendy Rey dan Pdt Finson Kabasaran.


*Middle*

Sabtu, 04 November 2023

Sekretaris MD GPdI Sulut Pdt Hanny Awuy Resmi Sandang Gelar M.Th

Sekretaris MD GPdI Sulut Pdt Hanny Awuy Resmi Sandang Gelar M.Th


MANADO, CARIKABAR.ID -
Sekretaris Majelis Daerah Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Sulawesi Utara, Pdt Hanny Semuel Daniel Awuy, S.Th, resmi meraih gelar Magister Theologi (M.Th) pada Sekolah Tinggi Alkitab Batu (STAB)  Malang, Jawa Timur, usai mengikuti ujian komprehensif dan di wisudah, Jumat (03/11/2023).


Pdt Hanny Awuy, berhasil menjawab pertanyaan-pertanyaan para dewan pengiji pada ujian komprehensif dia antaranya Ketua STAB Pdt DR Ady Sujaka,S.PAK, M.Th, Wakil Ketua 1 Pdt Yohanes Kariyanto, MTh, Pdt Dr Harry Mulyono, M.Pdk, Pdt Dr Jisman Nainggolan, M.Mis, Pdt Dr Samuel R. Angkouw, M.Pdk, Pdt DR Zulkisar Pardede, Pdt Dr Ivan Limpele, M.Pdk.



Dalam rinkasan tesisnya Pdt Hanny Awuy, berjudul "Pengaruh model kepemimpinan gembala jemaat menurut Kisa Para Rasul 20:28 di era digital, terhadap minat dan loyalitas anggota jemaat Gereja Pantekosta di Indonesia Wilayah Malalayang Kota Manado.


"Tentunya dengan judul tesis yang diangkat, saya akan mendedikasikan ilmunya untuk kemajuan jemaat GPdI di wilayah malalayang kota Manado dan GPdI Sulawesi Utara juga GPdI pada umumnya," kata Gembala GPdI Imanuel Citraland Manado ini, saat menyampaiakn pesan dan kesan mewakili wisudawan.



Tak lupa juga Suami dari Pdt Della Awuy- Kumontoy menyampaiak terima kasih kepada keluarga besar Awuy Lantu dan Jajaran MD GPdI Sulawesi Utara dan gembala-gembala GPdI se-Sulawesi Utara yang terus mendukung selama proses study berjalan, hingga dinyatakan selesai.


"Pencapaian selama studi saya tentunya tidak lepas dari dukungan istri dan anak-anak saya serta orang tua bersama adik-adik saya juga  jemaat GPdI Citraland Manado," ungkap Pdt Hanny.


*Middle*

Jumat, 03 November 2023

STAB Gelar Sidang Senat Terbuka, 35 Mahasiswa Terima Gelar Akademik

STAB Gelar Sidang Senat Terbuka, 35 Mahasiswa Terima Gelar Akademik


LANGOWAN, CARIKABAR.ID
- Sekolah Tinggi Alkitab Batu (STAB) Malang, Jawa Timur, menggelar Sidang Senat Terbuka  dan Wisudah Strata Satu (S1) dan Strata 2 (S2) sebanyak 35 mahasiswa, bertempat di Aula Sekolah Alkitab Langowan (SAL) Raranon,Minahasa, Jumat (03/11/2023).


Ketua Departemen Pendidikan dan Pengajaran MP GPdI Pdt Dr Yance Luther Robert Makal, M.Th, M.Pd dalam orasi ilmiahnya mengatakan, hal penting bagi seorang sarjana yang berkualitas harus berdasarkan standar pendidikan.



Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) 37 Sekolah Alkitab (SA), 13 Sekolah Tinggi Alkitab (STA) dan Sekolah Tinggi Teologi (STT) baik di Indonesia maupun di luar negeri.


"Saya mengajak STAB mampu bersaing di era teknologi digital, sebagaimana dalam Musyawarah Kerja Nasional 2023 GPdI di Palembang GPdI telah meluncurkan sistem digital MyGPdI," kata Pdt Makal. 


Sambutan Ketua Panitia Wisuda STAB Pdt Yohanes Kariyanto, M.Th menyampaikan banyak selamat bagi wisudawan atas prestasi dan orang tua keluarga wisudawan yang telah berpartisipasi.


"Dimana pun sudara di panggila,melayanilah dan apresiasi bagi seluruh panitia yang telah menyelenggarakan acara ini," ucap Pdt Karyanto.


Ketua STAB Pdt Ady Sujaka dalam arahannya mengatakan banyak selamat yang sudah di wisudah untuk teruslah bajar dan tinfkatlah kedalaman bobot keilmuan.


"Semakain maju dalam pelayanan, dan jemaat yang dilayani makin terdorong dengan ilmu yang di dapat," harap Pdt Ady Sujaka.



Sementar itu Ketua Yayasan Gloria Maju Jaya Pdt Carlen Awuy mengharapkan semua wisudawan akan terus diberkati.


"Atas nama pengurusan yayasan gloria maju jaya menyampaiakan banyak selamat bagi wisudawan semua , Tuhan Yesus memberkati selalu," sebut Pdt Carlen Awuy.


Pdt Yvonne Indria Awuy-Lantu lantu menyampaikan terima kasih atas dipilihnya daerah Sulawesi Utara sebagai lokasi tempat pewisudaan mahasiswa STAB.


"Kiranya hari ini adalah awal dari permulaan yang baru untuk pergi sebagai tokoh gereja sebagai penuai yang handal, tetap semangat," terang Pdt Yvonne.


Mewakili wisudawan Pdt Hanny Awuy dalam pesan dan kesan menungkapkan rasa syukur kepada Tuhan yang telah menolong proses perkuliahan sehingga dapat di wisuda.


"Banyak hal yang dilalui kami mahasiswa baik S1 maupun S2 dalam menjalani masa perkuliahan di kampus STAB, berkat campur tangan Tuhan sebagai kepala gereja semua tahapan proses dapat di lalui," ungkap Pdt Hanny.


*Middle

Wawali Sualang Buka Rakor TPPS Kota Manado

Wawali Sualang Buka Rakor TPPS Kota Manado


MANADO,CARIKABAR.ID
– Wakil Wali Kota Manado dr Richard Sualang yang juga adalah Ketua TPPS Kota Manado membuka secara resmi Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) tingkat Pemerintah Kota Manado, Jumat (03/11/2023).


Wakil Wali Kota saat membuka Rakor tersebut mengatakan Rakor ini sudah cukup lama dilaksanakan tapi sebagai tanggungjawab kita bersama terus melaksanakan tugas sebagai TPPS.


“Jadi tentu kita semua melihat bahwa program pemerintah pusat, provinsi maupun Pemerintah Kota ini sinergis," kata Sualang.

Kata Wawali Sualang, sudah mencakup seluruh stakeholder dari berbagai sektor yang ada di Pemerintah Kota Manado maupun di masyarakat.


“Jadi ketika kita semua ditugaskan untuk melaksanakan penurunan stunting ini, tentu semua yang ada di Kota Manado ini wajib melaksanakab kegiatan–kegiatan tersebut,” jelas Sualang.


Dikatakan pula Wawali, semua kegiatan  sudah sistem, sudah ada mekanisme sudah ada petunjuk pelaksanaan, sudah ada parameter bagaimana kerja-kerja TPPS ini bisa menunjukan angka-angka keberhasilan.


” Keberhasilannya, kita harus dapat menekan anak stunting yang ada di Kota Manado. Tentu penanganannya sudah ada sistem dan mekanisme yang harus dimaksimalkan dan didukung dengan anggaran yang mumpuni,” kata Wawali.


Wawali juga meminta para camat melalui Ketua Lingkungan untuk memonitor berapa jumlah ibu -ibu hamil yang ada di wilayah masing-masing agar dapat di data dan bisa diketahui berapa banyak yang rutin memeriksa kesehatan ke dokter atau Puskesmas.


“Ini juga harus didorong supaya kesadaran masyarakat juga meningkat. Dan tentu kerjasama dengan Puskesmas koordinasinya harus bagus,” terang Wawali Sualang.


Lebih dalam lagi kata Sualang, kita semua harus menyatakan tekad  menjaga semangat bahwa Goals atau tujuan TPPS ini ada mengentaskan stunting sampai zero atal nol.


“Kita semua sebenarnya sudah tahu caranya tapi kita membutuhkan konsistensi bagaimana melaksanakan tugas-tugas kita ” tuturnya.


“Semogar Rakor kita pada hari ini bukan saja mengembalikan semangat  dalam pengentasan stunting tapi ini harus menjadi momentum koordinasi antar sektor yang hadir saat ini bagaimana  kita mebgentaskan stunting sampai nol,” kunci Sualang.


Kegiatan Rakor tersebut digelar di Aula Serbaguna, Jumat (03/11/23) dan dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Manado Dr Micler C.S Lakat, Asisten Pemerintahan dan Kesra Juleses Ohlers, SH, Sekretaris TP PKK Kora Manado dr Merry Mawardi- Sualang, dan Kadis Miesje Wollah, Kadis Kominfo Rein Heydemans, Kadis Kesehatan dr Steaven Dandel.


Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Manado Ir Meisje Wollah, MS.i dalam laporannya menyampaikan fakta penting yang dilakukan Pemkot Manado untuk memastikan pelaksanaan rencana kegiatan intervensi pencegahan dan penurunan stunting yang dilakukan secara bersama-sama antara OPD penanggungjawab.


“Jadi Pemkot Manado secara bersama-sama akan melakukan konfirmasi, sinkronisasi dan sinergitas hasil analisis situasi dan rancangan rencana kegiatan  dari OPD penanggungjawab layanan di Kota Manado,” jelas Wollah.


Hadir juga pada kegiatan ini, Kaban Bapelitbangda Ir Liny Tambajong, ST, Kadis Pertanian dan Kelautan, para TPP PKK Kecamatan, Camat, serta undangan lainnya.

*Middle*

Kamis, 02 November 2023

Dibuka Wawali Sualang, Pemkot Manado Gelar I KLHS Susun RPJPD

Dibuka Wawali Sualang, Pemkot Manado Gelar I KLHS Susun RPJPD


MANADO, CARIKABAR.ID
- Pemerintah Kota Manado melaksanakan kegiatan forum perangkat daerah RPJPD dan Konsultasi Publik l KLHS RPJPD dihadiri langsung Wakil Walikota Manado dr Richard Sualang, bertempat di Ruangan Serbaguna Kantor Walikota Manado, Kamis (02/11/2023).


Wakil Walikota dr Richard Sualang membuka secara langsung kegiatan tersebut dan menyampaikan sambutannya mengatakan, kita bisa menentukan visi pembangunan yang ada di Kota Manado.


"RPJPD tentunya, adalah visi pembangunan dari Kota Manado. Kegiatan ini, tentunya sesuai dengan tujuan kita, untuk membangun kota Manado yang lebih baik dengan mewujudkan kota Manado maju dan sejahtera,” sebutnya.


Lanjut Sualang, untuk mewujudkan visi pembangunan di kota Manado tentunya kita harus melakukan pembenahan empat pilar.


“Tentunya, empat pilar yang harus dilaksanakan yakni, yang pertama pembenahan lingkungan, kedua pembelajaran ekonomi, ketiga pembenahan sosial dan yang keempat pembenahan hukum dan tata pengelolah pemerintahan," ucap Wawali.


Dengan disusunnya RPJPD maka Kota Manado akan semakin baik.


"Ini akan menjadi hal yang baik, dengan disusunnya RPJPD kita bisa mewujudkan kota Manado yang lebih baik,” pungkasnya.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Assiten II, Atto Bulo, Kepala Bapelitbangda, Linny Tambayong, Forkompinda Kota Manado, Kepala SKPD, Staf Ahli dan para Staf Khusus Walikota, Stakeholder terkait.


*Middle

Rabu, 01 November 2023

Pemkot Manado Serahkan Dana Hibah Kepada KPU Kota Manado

Pemkot Manado Serahkan Dana Hibah Kepada KPU Kota Manado


MANADO, CARIKABAR.ID -
Pemerintah Kota Manado menyerahkan danah hibah penyelenggaraan pemilihan umum (Pemilu) dan pemilihan kepala daerah (Pilkada) kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Manado.


Pada penyerahan dana hibah tersebut ditandai dengan Penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD), disaksikan langsung Ketua KPU Manado Ferley Kaparang SH, didampingi para komisioner KPU Manado dan para pejabat terkait di ruang rapat kantor Wakil Walikota Manado, Rabu (01/11/2023). 


Dikatakan, Wakil Walikota Manado, dr. Richard Sualang, penandatanganan NPHD tersebut merupakan bukti dukungan pemerintah Kota Manado dalam mensukseskan agenda pemilu dan pilkada di Kota Manado. 


"Penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) merupakan bukti dukungan pemerintah Kota Manado terhadap pelaksanaan pilkada agar dapat dilaksanakan sesuai dengan tahapan dari KPU Kota Manado, untuk penggunaan dan pertanggungjawaban agar dilakukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku," sebut Wawali Sualang. 


Dengan dana hibah itu, Sualang berharap, bisa digunakan sebaik-baiknya. 


"Pasalnya, tanggung jawab pelaksanaan pilkada bukan hanya kewajiban KPU dan Bawaslu.  Pilkada dan Pemilu merupakan hal yang kompleks karena terdiri dari banyak aspek dan rawan kepentingan politik, Berhubungan dengan pilkada dan pemilu di Kota Manado, hendaknya sedini mungkin dipersiapkan segala sesuatu, agar tercipta iklim demokratis yang kondusif seperti adanya sosialisasi pengawasan pemilu, pendidikan pemilih pemula, dan edukasi lain baik untuk masyarakat maupun di stakeholder. " kata Sualang. 


Lebih dalam, Sualang menambahkan, peningkatan sosialisasi dan pengawasan pemilu kepada masyarakat diharapkan bisa ditingkatkan. 


"Kami berharap, KPU maupun Bawaslu dapat meningkatkan sosialisasi kepada masyarakat .  Agar partisipasi dan antusiasme masyarakat pemilih bisa meningkat secara meningkat, serta pelaksanaan pemilu dan pilkada di Kota Manado bisa berjalan tertib, aman dan kondusif," ucap Sualang.


Harapan juga, sinergitas bisa terjadi antar pemerintah Kota Manado dan penyelenggara pilkada tetap terpelihara dengan baik, agar semua tahapan berjalan dengan lancar. 


Seperti diketahui, penyerahan dana hibah oleh Pemerintah Kota Manado kepada KPU dan Bawaslu Kota Manado tahun 2023 senilai Rp 6,7 miliar lebih.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah jajaran asisten Pemkot Manado, pejabat eselon 2 dan para komisioner KPU dan Bawaslu Manado.

*Middle*

Apel Perdana Awal Bulan November, Sualang Ingatkan ASN Jaga Netralitas Dalam Pemilu

Apel Perdana Awal Bulan November, Sualang Ingatkan ASN Jaga Netralitas Dalam Pemilu


MANADO, CARIKABAR.ID
– Wakil Walikota Manado dr Richard Sualang bertindak sebagai inspektur upacara pada apel perdana bulan November tahun 2023, saat amanatnya mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkot Manado menjaga netralitas, di Lapangan Sparta Tikala, Rabu (01/11/2023).

Sualang mengingatkan, menjelang tahun Politik, agar ASN yang ada di jajaran Pemkot Manado harus netral dan profesional.

“Menghadapi tahun politik 2024, sebagai aparatur sipil negara terus mengedepankan profesionalitas dan netralitas,” ucap Wawali Sualang.

Dikatakan Sualang, ASN Pemkot Manado harus menjadi pelopor ditengah tengah masyarakat dalam keadaan suhu politik dan polarisasi politik yang ada di tengah-tengah masyarakat harus menjadi penyejuk, harus membawa kedamaian, harus menjadi pelopor, penengah dan menjadi orang-orang yang netral.

"Apapun yang dilakukan ASN tentu ini sudah diawasi, dan memiliki rambu- rambu aturan yang berlaku. Semua tidak mau ASN Pemkot Manado dipanggil-panggil oleh Bawaslu atau aparat penegak hukum karena tidak netral. Kita harus mencegah fitnah dan hoax serta ujaran kebencian yang ada ditengah-tengah masyarakat,” tandasnya.

“Hal ini penting untuk diingatkan  karena selain kita berada ditengah masyarakat, sekarang media sosial sudah menjadi ruang publik dimana semua melihat, semua membaca dan bisa menjadi hal yang negatif khususnya ASN jajaran Pemkot Manado,” tandasnya.

Wawali juga mengingatkan agar ASN Pemkot Manado menjaga nama baik Pemkot Manado serta nama baik diri sendiri dan keluarga.

“Tolong dijaga, diperhatikan, mari kita semua saling menjaga, saling memberikan semangat, tentu juga saling mengingatkan kepada rekan-rekan kerja dan ini hal yang sangat penting,” tegas Sualang.

Pada kesempatan tersebut Wawali juga mengingatkan kepada masyarakat Kota Manado  agar selalu menjaga ketentraman dan keamanan dilingkungan masing-masing.

"Hal-hal penting terkait penataan kota, intuk persampahan mohon terus diperhatikan oleh kawan-kawan semua, SKPD terkait mohon terkait persampahan ini menjadi perhatian utama kita dalam pelayanan kepada masyarakat," harap Wawali.

Untuk keamanan dan ketertiban Wawali mengingatkan bahwa Pemkot sudah mempunyai surat edaran walikota Manado tentang menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban kota.

“Bagaimana yang ada dalam surat edaran itu tentang kegiatan atau acara penggunaan sound system yang dibatasi sampai Pukul 24.00 Wita. Kemudian dilarang menyediakan dan mengkomsumsi minuman beralkohol ditempat acara,” kunci Wawali. 

*Middle