Kamis, 21 Desember 2023

Ibadah Natal Dinas Kominfo Dihadiri Wawali dr Richard Sualang dan Ketua TP PKK Irene Golda Angouw-Pinontoan

SHARE


MANADO, CARIKABAR.ID
- Ibadah Perayaan Natal Yesus Kristus Keluarga Besar Dinas Komunikasi dan lnformatika Kota Manado dihadiri langsung Wakil Walikota Manado dr Richard Sualang, bertempat di gedung GMIM Sentrum Manado, Kamis (21/12/2023) siang.


Ibadah dipimpin Pdt. Florence Monigir-Laoh, M.Th  dengan mengangkat bacaan Alkitab pada Matius 1 ayat 18-25.



Wakil Walikota Manado, dr Richard Sualang dalam sambutannya mengatakan, brita natal merupakan pengharapan ketika Yesus Kristus lahir sebagai juruslamat. 


"Kita samua sangat berterima kasih karna sudah mendengar kabar natal," kata Sualang.



Bagi Sualang,  Dinas Kominfo kota Manado adalah lahan corong dan telinga bagi masyarakat Manado yang harus menyebarkan berita yang benar dan mengedukasi masyarakat.


”Termasuk informasi kerja pemerintah Kota Manado untuk diketahui Masyarakat Manado, sehingga kinerja Pemerintah tersampaikan secara positif, tepat dan jelas," sebut Sualang.


Lebih dalam, Wawali juga mengingatkan pentingnya kemitraan dengan insan pers harus tetap terjaga. kita harus membina apa yg di sampaikan tersampaikan dengan baik kepada maayarakat.


“Pentingnya komunikasi dengan mitra kerja harus berjalan dengan baik, sehingga informasi yang di sampaikan menjadi satu hal yang baik bagi masyarakat,” kunci Wawali Sualang.


Hadir dalam perayaan natal Dinas Kominfo Kota Manado, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Manado, Irene Golda Pinontoan.


*Middle*


SHARE

Author: verified_user

0 $type={blogger}: