Kamis, 08 Februari 2024

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Kantor Yayasan CBI dan Kampus STAK CBI

SHARE


TOMOHON, CARIKABAR.ID
- Yayasan Cahaya Bangsa Indonesia (CBI) Sulawesi Utara melaksanakan Pembangunan gedung Kantor dan Kampus Sekolah Tinggi Agama Kristen di Kelurahan Kakaskasen Dua, Kota Tomohon, Kab Minahasa, Sulawesi Utara, Selasa (06/02/2024).


Walikota Tomohon Caroll Senduk, SH dalam Sambutan yang di bacakan Lurah Kakaskasen Dua Meidi Jefri Simboh, SH menyampaikan banyak selamat telah dimulainya pembangunan Kantor Yayasan Cahaya Bangsa Indonesia dan Kampus Sekolah Tinggi Agama Kristen Cahaya Bangsa Indonesia (STAK CBI).


"Kami tentunya mengapresiasi semua pihak terkait dimulainya pembangunan ini dan harapan kami dengan adanya pembangunan ini sebagai langka maju dalam pendidikan untuk melahirkan Sumber Daya Manusia yang unggul," ucap Simboh.


    Foto bersama pengurus yayasan dan                tamu undangan.


Selanjutnya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tomohon, Pdt. Olva Mervy Moningka, S.PAK., M.Th. mengatakan pada sambutannya, kita patut bersyukur dengan adanya pembangunan kantor yayasan dan pendidikan keagamaan di wilayah Kota Tomohon.


"Dengan adanya pembangunan yayasan dan lembaga pendidikan yayasan Cahaya Bangsa Indonesia akan berkolaborasi dengan Pemerintah dan khususnya dengan lembaga keagamaan dalam membentuk pendidikan karakter hidup anak bangsa," kata Moningka.


Sementara itu, Ketua Yayasan Cahaya Bangsa Indonesia (CBI) Pdt Altje Tangkuman, M.Pdk menyampaikan, dalam rangka peningkatan dan kemajuan  administrasi maka dimulainya pembangunan kantor dan lembaga pendidikan.


"Tujuan utama pembangunan ini adalah untuk kelancaran semua proses yang berkaitan dengan administrasi dan legalitas pengelolaan yayasan sehingga kami segerah memulai fasilitas pembangunan yayasan," terang Tangkuman.


Pada acara yang diawali ibadah yang di pimpin Pdt Dr Robert Longkutoy, M.Th, M.Pdk tersebut di hadiri juga Kabid Pendidikan Agama Kristen Kantor Wilayah Kemenag Sulawesi Utara Pdt Dr Anneke Purukan, M.Pdk dan Ketua DPD PGPI Sulawesi Utara Pdt Stefanus Sumolang, S.Th.


Diakhir acara, Rektor STAK CBI Pdt Mouddy Watung, M.Th, M.Pdk mengungkapkan syukur kepada Tuhan yang maha kuasa atas dimulainya pembangunan kantar yayasan.


"Tentunya hal ini tidak lepas dari dukungan segenap pengurus yayasan dan civitas akademika STAK CBI untuk kelanjutan pembangunan ini," harap Watung.


Diketahui, Yayasan dan Kampus  STAK CBI akan memulai kegiatan program perkuliahan tahun akademi 2024 baik memalui kegiatan Kampus dan diluar kampus (sistem Online/Zoom Meeting).



*Middle*

SHARE

Author: verified_user

0 $type={blogger}: