Rabu, 15 Mei 2024

Dibuka Wawali Sualang, PCK Manado Gelar Lomba Mobile Legends

SHARE


MANADO, CARIKABAR.ID
- Dalam rangka meningkatkan gotong-royong antar sesama umat beragama, Pemuda Cinta Kerukunan (PCK) Kota Manado mengelar kegiatan lomba mobile Legends.


Lomba  (PCK) Kota Manado Cup E-Sports Competition dibuka langsung Wakil Walikota Manado dr. Richard Sualang bertempat di Ruang Serbaguna Kantor Walikota, Rabu (15/05/24).


Wakil Walikota Richard Sualang dalam sambutannya mengatakan, dimana kegiatan ini selain berolahraga secara virtual esport, Pemerintah Kota Manado juga mengharapkan untuk para gamers, bisa juga menjadi agen kerukunan yaitu agen toleransi.

“Tentunya di manapun hari – hari gamers ini berada, baik di SMP/SMA ataupun mahasiswa – mahasiswi, jadilah agen kerukunan, jadilah agen toleransi. Supaya semua orang di Kota Manado saling baku – baku sayang, baku – baku bae, baku – baku jaga. Semoga adik – adik semua bisa berprestasi dalam esport ini,” kata Wawali Sualang.


Wawali Sualang pun mengharapkan, kalau mau jadi gamers profesional, jadilah gamers yang benar – benar menguasai teknik, menguasai skill.


“Kalau jadi gamers yang profesional, bukan saja lumayan tapi ya menghasilkan juga, orangnya banyak yang dibayar, ada potensi ekonomi,” ucap Sualang .


Lebih dalam Sualang berharap, kalau jadi harus gamers profesional itu yang terpenting harus jadi agen kerukunan, jadi agen toleransi. Ingat, tetap baku – baku sayang, baku – baku bae sehingga Kota Manado ini jadi tentram, nyaman.


"Sekali lagi selamat bertanding, junjung tinggi sportifitas. Semoga Tuhan memberkati kita semua,” terang Sualang.


Sebelumnya, Ketua Harian PCK Kota Manado Keane Sualang saat menyampaikan laporan panitia mengatakan bahwa untuk penyelenggaraan lomba ini didasarkan atas filosofi PCK.


“Lomba ini dilaksanakan untuk meningkatkan gotong royong antar sesama umat beragama. Karena dalam olahraga beregu – beregu itu tidak memandang darimana yang penting mencapai satu tujuannya, kata Keane.


Lanjut Keane, lomba ini akan diselenggarakan selama tiga hari. Dan untuk PCK turnamen ini terdiri atas dua kategori yaitu SMP maupun umum.


“Untuk SMP dengan total peserta 43 orang, sebanyak 16 sekolah SMP di Kota Manado. Sedangkan untuk umum terdapat 32 tim yang datang dari berbagai Kota yang ada di Sulawesi Utara,” pungkasnya.


Turut hadir dalam kegiatan, Asisten 1 Julises Oehlers, Kabag Kesra Otniel Tewal, Presidium BKSAUA Kota Manado Hj. Jafar Madiun, Staf Khusus Walikota Steven Rondonuwu, Vici Tenda, dan para peserta mobile Legends.


*Middle*


SHARE

Author: verified_user

0 $type={blogger}: