Senin, 30 September 2024

Pemkot Manado Kucurkan Dana Bantuan Pembangunan Masjid Jami Miftahul Jannah Ternate Baru

SHARE


MANADO, CARIKABAR.ID
– Pemerintah Kota Manado kembali menunjukkan perhatiannya terhadap pembangunan sarana ibadah melalui bantuan dana pembangunan untuk Masjid Jami Miftahul Jannah yang terletak di Kelurahan Ternate Baru, Kecamatan Singkil.


Bantuan sebesar Rp 50.000.000 diserahkan untuk kelanjutan pembangunan  masjid, dengan dana yang telah dicairkan melalui rekening Panitia Pembangunan Masjid pada Senin (01/10/2024).


Ketua Panitia Pembangunan Masjid Jami Miftahul Jannah, Ronald Olii, mengungkapkan rasa syukur atas bantuan tersebut. Dalam pernyataannya, ia menyampaikan,


“Alhamdulillah, Puji syukur ke hadirat Allah SWT. Saya, selaku Ketua Panitia Pembangunan Masjid Jami Miftahul Jannah, sekaligus mewakili seluruh jamaah dan warga Kelurahan Ternate Baru, khususnya jamaah masjid, mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah Kota Manado, khususnya Bapak Wali Kota Andrei Angouw dan Bapak Wakil Wali Kota, Dr. Richard Sualang" Ucap Olii


Lebih dalam Ronald Olii Menambahkan " Bantuan sebesar Rp 50.000.000 ini sangat bermanfaat bagi kelanjutan pembangunan masjid kami, terutama untuk pembangunan kubah. InsyaAllah, bantuan ini akan dibalas oleh Allah SWT, dan kami doakan agar Kota Manado menjadi kota yang semakin maju dan baik." tambahnya


Ronald Olii menegaskan bahwa bantuan ini tidak hanya disambut baik oleh Panitia Pembangunan Masjid, tetapi juga oleh Badan Ta'mirul Masjid, Majelis Ta'lim, Unit Pengumpul Zakat (UPZ), serta seluruh jamaah dan masyarakat Kelurahan Ternate Baru.


Bantuan tersebut diharapkan dapat mempercepat penyelesaian pembangunan masjid yang sangat dinantikan oleh warga setempat.


Ketua UPZ Kelurahan Ternate Baru, Setiawan Achmad, senada menyampaikan syukur dan berterima kasih atas perhatian pemerintah daerah.


“Bantuan dana ini berasal dari Pemerintahan Bapak Wali Kota Andrei Angouw dan Wakil Wali Kota, Dr. Richard Sualang (AARS), setelah melalui proses pencairan selama satu bulan di Bagian Kesra Pemkot Manado, akhirnya dana ini dapat disalurkan kepada kami" Sebut Setiawan Achmad


"Bantuan ini sangat berarti, dan kami berharap Pemkot Manado terus memberikan perhatian yang sama terhadap pembangunan rumah ibadah di daerah-daerah lain." Lanjutnya


Kehadiran bantuan dari Pemkot Manado dalam masa kepemimpinan AARS semakin menunjukkan komitmen pemerintah dalam mendukung pembangunan fasilitas ibadah.


Dengan bantuan ini, Masjid Jami Miftahul Jannah diharapkan segera dan berdiri megah  memiliki kubah yang megah serta menjadi pusat kegiatan keagamaan dan sosial di Kelurahan Ternate Baru.


*Middle*

SHARE

Author: verified_user

0 $type={blogger}: